Liga Champions Asia

Shanghai Shenhua Minta Maaf ke Fans Usai Gagal Tembus Liga Champions Asia

Jumat, 10 Februari 2017 00:49 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© VCG/VCG via Getty Images
Carlos Tevez tertunduk lesu usai timnya, SHanghai Shenhua, kalah 2-0 oleh Brisbane Roar. Copyright: © VCG/VCG via Getty Images
Carlos Tevez tertunduk lesu usai timnya, SHanghai Shenhua, kalah 2-0 oleh Brisbane Roar.

Wakil Liga Super China itu secara mengejutkan tumbang oleh tamunya dari Australia, Brisbane Roar. Carlos Tevez dan kawan-kawan dibekuk 2 gol tanpa balas di markasnya sendiri.

Kekecewaan suporter Shenhua tentu dapat dipahami. Sebab, manajemen klub sudah menggelontorkan dana tak kurang dari 89 juta dolar Amerika (Rp1,2 triliun) untuk merekrut Tevez seorang.

Ironisnya, Tevez gagal membukukan gol meski mendapat banyak peluang. Tercatat tiga peluang emas gagal disarangkan mantan penggawa Juventus di laga tersebut.

Atas kegagalan itu, manajemen klub pun akhirnya meminta maaf kepada fans melalui Weibo, Twitter versi China.

"Atas kekalahan memalukan di laga itu, kami meminta maaf kepada seluruh suporter yang telah rela menembus dinginnya cuaca untuk pergi ke stadion dan mendukung Shenhua," tulis pernyataan klub.

"Semua pemain telah berusaha semaksimal mungkin, kami sangat ingin memenangi pertandingan tersebut, tapi kadang sepakbola itu memang kejam."

Brandon Borrello membuka gol lewat sepakan first time volley-nya menit ke-2. Keunggulan Brisbane Roar bertambah menjadi 2-0 setelah Tommy Oar mencetak gol yang bertahan hingga pertandingan berakhir.

Kegagalan Shenhua melaju ke putaran final Liga Champions Asia tahun ini meneruskan performa buruk mereka yang tak pernah tampil di kompetisi antar klub terbesar di Asia itu sejak tahun 2011 silam.

550