Piala Presiden Usai, Posisi Hong Soon-hak di Persija Jakarta Terancam Regulasi

Sabtu, 25 Februari 2017 17:34 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Rizky Pratama Putra
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Hong Soon-hak saat melawan Arema FC di Piala Presiden 2017. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Hong Soon-hak saat melawan Arema FC di Piala Presiden 2017.

Hong Soon-hak terancam tidak dapat memperkuat Persija Jakarta untuk musim kompetisi 2017. Regulasi pembatasan usia menjadi satu kendala yang mengancam karier Soon Hak bersama Persija Jakarta.

Ya, seperti diketahui, PSSI memang berencana menggulirkan regulasi pembatasan usia. Setiap klub hanya boleh menggunakan pemain dengan usia maksimal 35 tahun.

Sementara Soon-hak sendiri saat ini berusia 36 tahun. Terkait keadaan ini pun diketahui oleh pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco.

Aksi Hong Soon-hak saat membela Persija Jakarta di Torabika Soccer Championship 2016.

Soon-hak sendiri memang sudah bergabung bersama Persija di ajang Piala Presiden. Namun ajang Piala Presiden tidak menerapkan regulasi tersebut. PSSI baru akan menerapkan regulasi tersebut saat Liga 1 Indonesia bergulir.

"Posisi Hong Soon-hak memang belum aman karena regulasi pembatasan usia. Di Piala Presiden saya sudah tanya ke PSSI dan hanya Maman (Abdurrahman) yang aman karena masih 34 tahun," ucap Teco.

Stefano Cugurra Teco sudah menyiapkan nama pemain alternatif untuk menggantikan Hong Soon-hak di skuat Persija Jakarta.

Kini untuk mengantisipasi akan kehiangan Hong Soon-hak, Teco pun sudah berencana akan mendatangan gelandang anyar. Namun, pelatih yang besar di sepakbola Thailand ini masih enggan menjabarkan identitas pemain bidikannya.

"Gelandang dari Asia pastinya, tapi dia belum pernah main sama saya. Terkait negara saya tidak dapat beritahu, saya tunggu dari agen saja," jelas Teco.

Namun demikian, pelatih asal Brasil ini memiliki satu harapan terkait gelandang anyar ini. Dia berharap sang pemain dapat segera datang bergabung.

"Datang kalau bisa lebih cepat lebih baik. Dan kalau bisa sebelum uji coba dia sudah datang," ujar Teco.