Dari Kiper ke Striker, Ini Line Up 11 Pesepakbola Cerdas

Selasa, 18 April 2017 17:20 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Otak Encer FC. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Otak Encer FC.

Banyak orang yang menganggap bahwa pendidikan tetaplah nomor satu. Tak jarang, mereka menempatkan pendidikan di atas segalanya. Bidang lain seperti olahraga acap kali hanya dinilai sebagai hobi belaka yang tak mendapatkan porsi penting.

Gelar-gelar 'berkelas' seperti dokter, insinyur, fisikawan, sampai ahli kimia dianggap lebih berharga dan istimewa ketimbang atlet olahraga. Karena sifatnya yang bersentuhan dengan fisik, olahraga, termasuk sepakbola, terkadang dinilai tak memerlukan otak encer, yang penting tubuh fit dan tidak rentan cedera.

Memang, pada praktiknya, banyak pesepakbola yang enggan menyelesaikan pendidikan formalnya. Mungkin karena sibuk berlatih dan mengarungi ketatnya kompetisi sepakbola, pendidikan dianggap bisa menghambat aktivitas mereka.

Namun menariknya, beberapa universitas ternama di Inggris menyebutkan bahwa rata-rata pesepakbola profesional adalah figur yang memiliki kecerdasan lebih dibanding mereka yang berkecimpung di dunia kerja biasa.

Tidak sedikit pula dari sepakbola muncul insan-insan terbaik di ranah pendidikan. Beberapa bahkan mendapatkan gelar sarjana sampai doktorat dari universitas.

Fans Manchester City tentu tahu betul Manuel Pellegrini. Manajer berkebangsaan Chile itu ternyata diketahui adalah seorang insinyur. Saat masih aktif sebagai pemain, ia sempat mengenyam pendidikan teknik sipil di Universidad de Chile. Pellegrini juga digosipkan pernah membangun rumah untuk teman-temannya di kampung halamannya.

Kali ini, INDOSPORT menyusun line up yang berisi pemain-pemain dengan kecerdasan di atas rata-rata, termasuk Giorgio Chiellini, Pavel Nedved, sampai The Non-flying Dutchman, Dennis Bergkamp.

1. Shaka Hislop (Kiper - Astronot)

Tanggapan miring seputar jarangnya Inggris menelurkan kiper andal bisa jadi ada benarnya. Pasukan Tiga Singa, kecuali Peter Shilton dan David Seaman, kerap kesulitan menemukan penjaga gawang hebat lagi. Tapi Inggris boleh berbangga hati karena sosok Shaka Hislop.

© ARIS MESSINIS/AFP/Getty Images
Shaka Hislop. Copyright: ARIS MESSINIS/AFP/Getty ImagesShaka Hislop.

Sebelum memutuskan untuk terjun ke dunia si kulit bundar, mantan pemain Newcastle United dan West Ham United itu diketahui pernah bekerja di NASA sebagai astronot.

Gelar sarjana di bidang teknik mesin Hislop dapatkan di Washington, Amerika Serikat. Ia bergabung dengan banyak ilmuwan hebat di Space Station Freedom Project. Sayang, ia memilih untuk membela Timnas Trinidad dan Tobago ketimbang Inggris, negeri kelahirannya.

1.2K