Ini Reaksi Van der Sar Mengetahui Dua Mantan Klub Masuk Final Liga Europa

Jumat, 12 Mei 2017 19:20 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© twitter.com/PortieriSiNasce
Kiper legendaris asal Belanda, Edwin van der Sar. Copyright: © twitter.com/PortieriSiNasce
Kiper legendaris asal Belanda, Edwin van der Sar.

Dua klub Eropa sarat tradisi sepakbola, Manchester United dan Ajax Amsterdam, akan saling berhadapan di final Liga Europa 2016/17. Mengetahui hal ini, kiper legendaris asal Belanda, Edwin van der Sar, menyambut laga tersebut dengan antusias.

The Red Devils berhasil menembus partai pamungkas setelah menghentikan perlawanan sengit wakil Spanyol, Celta Vigo dengan agregat 2-1. Di leg 2 yang digelar di Old Trafford hari Jumat (12/05/17) dini hari WIB, Marouane Fellaini dan kawan-kawan mampu menahan imbang Celta dengan skor 1-1.

Sementara Ajax Amsterdam, meski kalah 1-3 di leg 2 dari Olympique Lyon, tetap melaju ke final yang akan digelar di Stockholm, Swedia. Sebab, di pertemuan pertama, anak asuh Peter Bosz itu membantai Luon dengan skor 4-1, sehingga agregat gol menjadi 5-4.

Mengetahui dua klub itu lolos ke partai puncak, Van der Sar ikut angkat bicara. Melalui akun Twitter pribadinya, ia menyambut pertemuan keduanya dengan antusiasme tinggi.

"Final yang luar biasa di Stockholm! Trofi yang berbeda tapi mereka adalah dua klub hebat. @AFCAjax @ManUtd #WeAreBack @EuropaLeague #ajautd," tulis mantan kiper United dan Ajax berusia 46 tahun itu.

2.6K