Bola Internasional

Hebat! 3 Pemain Indonesia Mampu Bawa Klub Luar Negeri Tak Terkalahkan

Senin, 26 Februari 2018 22:40 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© INDOSPORT
Pemain Indonesia yang bela klub luar yang tak pernah kebobolan, salah satunya klub Ryuji Utomo. Copyright: © INDOSPORT
Pemain Indonesia yang bela klub luar yang tak pernah kebobolan, salah satunya klub Ryuji Utomo.

Tahun 2018 menjadi tahun sesuatu yang sangat bagus bagi beberapa para pemain Indonesia. Sebab mereka mendapat kesempatan untuk menjajal kompetisi di luar negeri.

Nama-nama yang dimaksud adalah Andik Vermansah (Kedah FA), David Laly (Felcra FC), Ferdinand Sinaga (Kelantan FA), Ryuji Utomo (PTT Rayong), Yanto Basna (Khon Kaen FC), Terens Puhiri (Port FC), Evan Dimas Darmono (Selangor FA), dan Ilham Udin Armaiyn (Selangor FA).

© INDOSPORT
Gelandang Selangor FA Evan Dimas Darmono. Copyright: INDOSPORTGelandang Selangor FA Evan Dimas Darmono.

Tentunya hal itu menjadi sangat bermanfaat, lantaran bisa mengembangkan bakat mereka dan juga memberikan jam terbang yang lebih. Tak hanya itu, mental mereka akan semakin terasah.

Bahkan berkat mereka, para pemain sepakbola Indonesia semakin termotivasi untuk memikat hati para klub luar negeri. Sehingga nama Indonesia semakin dikenal luas.

Akan tetapi ada tiga pemain Indonesia yang merumput di luar negeri dan berhasil membawa klub yang dibelanya belum menyentuh kekalahan sekalipun.

Mau tahu siapa saja? Simak rangkuman INDOSPORT.