Liga Champions

Gagal ke Final Liga Champions, AS Roma Malah Mendapat 1,6 Triliun Rupiah

Jumat, 4 Mei 2018 16:52 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Gerry Crisandy
© INDOSPORT
Para pemain AS Roma tampak kecewa setelah gagal lolos ke final Liga Champions 2018. Copyright: © INDOSPORT
Para pemain AS Roma tampak kecewa setelah gagal lolos ke final Liga Champions 2018.

Impian AS Roma untuk melenggang ke panggung final Liga Champions harus terkubur dalam-dalam setelah disingkirkan oleh Liverpool secara menyakitkan pada leg kedua kemarin Kamis (03/05/18) dini hari.

AS Roma memenangkan bentrokan leg kedua itu dengan skor 4-2 namun kalah secara agregat 6-7. Sebelumnya, The Reds 5-2 unggul di leg pertama pekan sebelumnya.

Giallorossi tidak akan pergi ke Kota Kiev untuk menghadapi Real Madrid untuk gelar juara. Bagaimanapun perjalanan mereka memimpin tabel fase grup di atas Chelsea dan Atletico Madrid, serta menyingkirkan Shakhtar Donetsk dan Barcelona, pantas disegani.

Dengan berakhirnya langkah Giallorossi di semifinal Liga Champions, tim besutan Eusebio Di Franceso ini mengantongi hampir 100 juta euro atau sekitar Rp1,6 triliun dari pertandingan Liga Champions musim ini.

1.1K