Bola Internasional

1 Tahun Tragedi Bom Konser Ariana Grande, Rashford Kirim Pesan Menyentuh

Rabu, 23 Mei 2018 13:05 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Yohanes Ishak
© telegraph.co.uk
Adanya ledakan di konser Ariana Grande di Manchester Arena. Copyright: © telegraph.co.uk
Adanya ledakan di konser Ariana Grande di Manchester Arena.

Tepat setahun lalu pada tanggal 22 Mei, dua puluh dua orang tewas dalam serangan bom di konser Ariana Grande yang terjadi di Manchester Arena. Mengenang tragedi berdarah itu, pemain depan Manchester United, Marcus Rashford berbicara dari hati dan memberikan penghormatan kepada para korban.

Pemain berusia 20 tahun itu mengungkapkan bahwa tragedi bom itu sangat mempengaruhinya sebagai seorang Manchunian panggilan untuk penduduk Manchester. Ia mengingat mengunjungi korban di rumah sakit bersama Jesse Lingard dan menjadi momen membahagiakan bagi mereka.

Rashford secara pribadi menyampaikan penghormatan pribadinya melalui situs resmi United, mengingat bahwa ia bersama rekannya harus memainkan final Liga Europa melawan Ajax, dua hari setelah serangan tersebut. Namun pikiran Rashford dan para pemain Setan Merah tidak berada di Stockholm melainkan di  Manchester.