Bola Internasional

Termasuk Mbappe, Ini Daftar 100 Pesepakbola Muda Terbaik di Dunia

Senin, 2 Juli 2018 17:20 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Lanjar Wiratri
© Getty Images
Kylian Mbappe dalam laga Argentina vs Prancis. Copyright: © Getty Images
Kylian Mbappe dalam laga Argentina vs Prancis.

Melalui Scouted Football, yang dilansir oleh Sport Bible, nama 100 calon peraih gelar The Golden Boy 2018 telah resmi dirilis. The Golden Boy merupakan penghargaan yang diberikan kepada pemain sepakbola muda terbaik di bawah usia 21 tahun.

Gelar The Golden Boy akan dipilih oleh para jurnalis. Kriteria pemain yang akan dipilih berasal dari pesepakbola muda yang bermain di liga top Eropa.

Pada awalnya, penghargaan ini diinisiasi oleh media Tuttosport dari Italia pada 2003. Pemain muda pertama yang memperoleh penghargaan ini ialah Rafael van der Vaart yang kala itu bermain untuk Ajax Amsterdam.

Pemain sepakbola dunia yang sempat mencicipi gelar The Golden Boy ialah Wayne Rooney (2004), Cesc Fabregas (2006), dan Paul Pogba (2013). Penghargaan ini terakhir jatuh kepada pemain Paris Saint-Germain asal Prancis, Kylian Mbappe.

© INDOSPORT
Kylian Mbappe selebrasi usai membobol gawang Argentina. Copyright: INDOSPORTKylian Mbappe selebrasi usai membobol gawang Argentina.

Mbappe berpeluang meraih penghargaan The Golden Boy untuk kedua kalinya mengingat penampilan apik bersama Prancis di Piala Dunia 2018. Terakhir, ia berhasil menciptakan 2 gol ke gawang Argentina di babak 16 besar, Sabtu (30/06/18).

Selain itu, masih ada nama seperti Christian Pulisic dari Borussia Dortmund dan Ben Woodburn serta Trent Alexander-Arnold asal Liverpool. Menarik untuk menunggu siapa peraih gelar The Golden Boy tahun 2018.

Berikut Jadwal Pertandingan Babak 16 besar Piala Dunia 2018 Hari Ini, Senin (02/07/18) dan Selasa (03/07/18):

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik PIALA DUNIA 2018 RUSIA