Bola Internasional

Tak Dijual, Striker Belgia Dapat Kepercayaan dari Klopp

Kamis, 5 Juli 2018 17:06 WIB
Penulis: Riski Francisko | Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp berencana untuk memberi kesempatan bermain bagi striker muda berkebangsaan Belgia, Divock Origi. Jurgen Klopp akan membawa sang pemain dalam tour pra-musim Liverpool ke Amerika Serikat, seperti dilansir laman Liverpoolecho.

Liverpool memboyong Origi empat tahun lalu. The Kop kepincut dengan sang pemain yang kala itu berhasil mencuri perhatian banyak klub karena berhasil menjadi pemain termuda yang mencetak gol pada Piala Dunia 2014. The Reds lalu mendatangkan sang pemain dengan mahar 10 juta poundsterling (Rp190 miliar).

Namun, pemain yang kini berusia 23 tahun belum dapat menampilkan permainan terbaiknya selama bermain untuk Liverpool. Alhasil, ia pun dipinjamkan ke klub Jerman, Wolfsburg selama satu musim. Bersama Wolfsburg, Origi mencatatkan 37 penampilan denga koleksi hanya tujuh gol.

Tonton Video Dokter Sport: Resep Jitu Orang Indonesia Main di Liga Inggris

 

Delapan tim akan mulai berlaga di babak perempatfinal Piala Dunia 2018 akhir pekan nanti. Catat jadwalnya supaya tak ketinggalan untuk mendukung tim kesayangan kalian. 😉 #pialadunia2018 #worldcup #indosport

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Dengan catatan yang kurang impresif tersebut tidak menjadi acuan bagi Liverpool. The Reds akan tetap membawa sang pemain menjalani tour pra-musim.

Dikutip dari Liverpoolecho, klub yang telah menjuarai Liga Champions lima kali tersebut mengungkapkan bahwa situasi di Wolfsburg lah yang membuat Origi tidak berkembang. Selama bermain di klub Jerman itu, Origi berada di bawah asuhan tiga pelatih berbeda, ia  juga sering di tempatkan di posisi yang berbeda-beda.

Saat mengetahui bahwa ia masih diberi kesempatan untuk bergabung dengan Liverpool, Origi merasa sangat senang.

“Saya merasa senang bisa kembali (ke Liverpool). Saya merasa sudah familiar dengan semua yang ada di sini dan itu membuat saya mudah untuk bergabung ke dalam tim. Saya sangat senang,” ucap Origi seperti dikutip dari laman Liverpoolecho.

Liverpool akan menjalani tour pra-musimnya di Amerika Serikat. Jadwal pertandingan mereka telah mereka rilis melalui akun resmi instagram mereka.

 
 
 

Berikut Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018 Babak 8 Besar:



Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA
 

250