Liga Inggris

Terungkap! Wilshere Cabut dari Arsenal karena Hal Ini

Jumat, 20 Juli 2018 22:01 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Getty Image
Aksi terpuji Arsene Wenger Copyright: © Getty Image
Aksi terpuji Arsene Wenger

INDOSPORT.COM – Pemain anyar West Ham United, Jack Wilshere, telah mengungkapkan alasan dirinya keluar dari Arsenal setelah 17 tahun mengabdi di Emirates. Ternyata ia punya alasan lain disamping cedera yang membuatnya duduk di bangku cadangan.

Dilansir oleh Standard, Wilshare mengatakan bahwa kepergian Arsene Wenger menimbulkan dilema besar bagi dirinya. Apakah dengan perginya Wenger Arsenal di mata Wilshere tetap sama atau tidak.

Bahkan Wenger menjadi orang pertama tentang kepetusannya untuk hengkang dari Arsenal. Bagi Wilshere, manta pelatihnya itu merupakan orang yang berpengaruh dalam hidupnya.

“Ketika dia pergi, saya ingin melihat apakah dia berpikir saya harus tinggal atau pergi dan kami berdiskusi. Ia  memberi tahu saya apa yang dilakukan sebagai seorang pemain sepak bola. Hingga saya bisa membuat keputusan. Saya pikir mengatakan kepadanya terlebih dahulu ialah tepat," ucap Wilshere.

Kehadiran pelatih baru, Unai Emery, dan pemain baru yang akan didatangkan The Gunners membuat dirinya semakin yakin untuk meninggalkan Arsenal.

“Saya masih menghormati dan mencintai Arsenal. Saya berharap mereka melakukannya dengan baik lagi. Tapi itu adalah waktu yang tepat bagi saya untuk pergi,” tambahnya.

Wilshere menandatangani kontrak tiga tahun dengan West Ham pada awal bulan ini, dan ia terbang ke Swiss untuk bergabung dengan rekan-rekan barunya di tempat latihan pra musim mereka.