Liga Indonesia

Ini Kata Rahmad Darmawan Saat Pamitan dengan Sriwijaya FC

Minggu, 29 Juli 2018 15:26 WIB
Kontributor: Muhammad Effendi | Editor: Isman Fadil
© Muhammad Effendi/INDOSPORT
Suasana Rahmad Darmawan berpamitan dengan Sriwijaya FC. Copyright: © Muhammad Effendi/INDOSPORT
Suasana Rahmad Darmawan berpamitan dengan Sriwijaya FC.

INDOSPORT.COM - Pelatih ternama Indonesia, Rahmad Darmawan memutuskan untuk menanggalkan jabatannya sebagai pelatih kepala Sriwijaya FC (SFC). Pelatih yang akrab disapa RD ini angkat bicara membenarkan jika telah ada diskusi dengan jajaran manajemen soal pengunduran dirinya, Sabtu (28/07/18) sore. 

Masalah finansial yang membelit Sriwijaya FC membuat sejumlah pemain bintang semisal Adam Alis, Hamka Hamzah, hingga Makan Konate, hengkang ke klub lain. RD sebelumnya sudah dipertahankan manajemen, namun kekalahan dari Persipura Jayapura dan Persija Jakarta membuat arsitek 51 tahun ini mengundurkan diri.

"Demi SFC, kami sepakat menyelesaikan ini dengan baik-baik. Kita sepakat menyelamatkan SFC supaya tetap eksis di Liga 1 dan jangan berseterusan, " ucap RD. 

Oleh karena itulah, ia mengundurkan diri dari Laskar Wong Kito. Manajemen dengan ia telah sepakat akan hal itu. Meski kontraknya masih tersisa 18 bulan lagi, tapi semua masih bisa dibicarakan. Kedua belah pihak telah sepakat, demi kebaikan bersama, supaya tim tetap eksis di Liga 1 dan tenang menyelesaikan akhir musim, langkah ini diambil. 

"Jadi sebaiknya jangan dibahas lagi, kasihan pemain saat ini. Mereka tengah fokus hadapi pertandingan di Liga 1," lanjutnya. 

Lebih lanjut, mantan arsitek klub Malaysia, T-Team ini, menilai perpisahan antara pelatih dan klub adalah hal yang wajar di dunia sepak bola. 

"Tak ada gading yang tak retak, saya mohon maaf, dan pamitan, " imbuhnya. 

Direktur Kompetisi dan pertandingan PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) Augie Bunyamin membenarkan, jika manajemen dengan pelatih telah sepakat dari pertemuan dengan pelatih RD. 

"Jadi tidak ada pemberitaan lagi, mungkin ke depan bisa saja bertemu lagi,"  ucapnya.

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2018:


Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain di INDOSPORT

13