Bola Internasional

Kata Jacksen F. Tiago Tentang Permainan Timnas U-23 Selama di Asian Games 2018

Jumat, 24 Agustus 2018 14:08 WIB
Editor: Juni Adi
© INDOSPORT
Jackson F. Tiago Copyright: © INDOSPORT
Jackson F. Tiago

INDOSPORT.COM - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Jacksen F Tiago mengomentari permainan Skuat Garuda Muda jelang selama berlaga di Asian Games 2018.

Permainan apik Timnas Indonesia U-23 selama babak penyisihan grup di ajang Asian Games 2018, membuat mereka mampu melaju hingga babak 16 besar.

Yang membanggakannya, Indonesia lolos dengan status juara Grup A, usai mengalahkan Hong Kong di laga terakhir dengan skor 3-1 beberapa waktu lalu.

Di fase gugur, Skuat Garuda Muda akan bertemu dengan tim asal Timur Tengah, Uni Emirate Arab, pada hari ini, Jumat (24/08/18) sore WIB, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.

Perjuangan Hansuma Yama cs yang tampil memukau selama babak penyisihan, rupanya mendapat apresiasi dari mantan pelatih Timnas Indonesia, Jacksen F Tiago.

Menurutnya, tim arahan Luis Milla itu sudah tampil sangat baik, dan ia yakin Indonesia bisa mengatasi perlawanan Uni Emirate Arab sore ini.

"Menurut saya tidak ada (kelemahan Timnas U-23), mereka sudah tampil di jalur yang baik," ujar pelatih Barito Putera tersebut saat dihubungi INDOSPORT melalui pesan singkat Whatsapp.

Selama babak penyisihan Grup A, Indonesia tampil cukup produktif. Mereka berhasil memasukan 11 gol ke gawang lawan dari empat laga yang dilakoninya.

Catatan tersebut membaut Timnas U-23 berhasil melampaui torehan gol juara Piala Asia U-23 2018, Uzbekistan yang 'hanya' mencetak 10 gol sepanjang penyisihan grup B Asian Games 2018.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbia Asian Games 2018 di INDOSPORT.