Liga Indonesia

Imbang Hadapi Juara Bertahan, Jacksen F Tiago Tidak Puas?

Minggu, 23 September 2018 03:19 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Media PSM Makassar
Jacksen Tiago dalam jumpa pers. Copyright: © Media PSM Makassar
Jacksen Tiago dalam jumpa pers.

INDOSPORT.COM - Pelatih Barito, Jacksen F Tiago menilai laga Bhayangkara FC vs Barito Putera merupakan laga cukup berat. Meski kurang puas, dirinya pun cukup mensyukuri hasil imbang malam ini.

Barito Putera memang berhasil mencuri poin dari lawatannya ke markas Bhayangkara FC. Bermain di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta, Barito menyudahi laga dengan skor imbang 2-2.

Ditemui selepas laga, pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago cukup puas akan hasil ini. Sebab laga yang berjalan cukup berat bagi kedua tim.

"Sebuah pertandingan yang luar biasa berat. Tensi laga tinggi dan setiap melawan Bhayangkara pasti selalu seperti itu (tensi tinggi)," ucap Jacksen selepas laga, Sabtu (22/0918).

"Kami mendapat hasil imbang memang lumayan. Meskipun sebenarnya kami bisa dapat hasil yang lebih baik," tegas dia.

Jacksen menambahkan, bahwa malam ini, Bhayangkara memang tampil cukup agresif. Hal inilah yang membuat Bhayangkara lebih kuat.

"Saya akui Bhayangkara tim yang agresif dan memberikan tekanan dan rajin. Tapi saya tetap mengapresiasi perjuangan anak-anak saya," beber pelatih asal Brasil ini.

"Saya tetap bersyukur dengan raihan satu poin ini karena poin ini didapat dengan susah payah pemain kami," tutup dia.

Dengan tambahan satu poin memang tidak membuat posisi Barito berubah di papan klasemen sementara. Laskar Antasari tetap di posisi enam dengan raihan 35 poin.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT