Liga Inggris

Fans Arsenal Harus Ucapkan Terima Kasih kepada Jose Mourinho

Rabu, 10 Oktober 2018 03:30 WIB
Penulis: Riski Francisko | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Getty Images
Jose Mourinho, Pelatih Man United. Copyright: © Getty Images
Jose Mourinho, Pelatih Man United.

INDOSPORT.COMManchester United tengah mengalami musim terburuknya dalam sejarah. Namun, hal tersebut justru menjadi berkah bagi Arsenal.

The Gunners mengawali musim kompetisi 2018/2019 dengan dua kekalahan beruntun dari Manchester City dan Chelsea. Start negatif tersebut membuat para pendukung Arsenal pesimistis dengan pelatih anyar, Unai Emery.

Mereka sempat berpikiran bahwa tim pujaannya tak akan kembali menembus empat besar. Nama-nama seperti Manchester City, Liverpool, Chelsea dan Manchester United diprediksi akan kembali berada di posisi teratas.

Namun, yang terjadi justru sebaliknya. Arsenal mampu bangkit dan berhasil mencatatkan enam kemenangan beruntun. Sementara United harus mengalami tiga kekalahan dalam delapan laganya di Liga Primer Inggris musim ini.

“Para pendukung Arsenal tidak pernah berterima kasih kepada Jose Mourinho beberapa tahun terakhir ini,” kata legenda Arsenal, Ian Wright kepada situs olahraga Inggris, The Sun.

“Tapi untuk sekali ini, mereka punya beberapa alasan untuk mengangkat jempol untuk manager United tersebut,” imbuhnya.

Dengan buruknya penampilan United, kesempatan Arsenal menembus empat besar kembali terbuka lebar. Dan menurut Wright, para fans harus berterima kasih pada Jose Mourinho karena timnya tampil buruk saat ini.

United berhasil bangkit di pekan kedelapan Liga Inggris setelah berhasil menang dramatis dari Newcastle United dengan skor 3-2. Namun, United kembali akan menghadapi lawan tangguh, Chelsea, di pertandingan berikutnya.

Sementara Arsenal menjamu Leicester City. The Gunners yang tengah dalam kepercayaan diri tinggi diunggulkan untuk mengatasi perlawanan The Foxes.

Terus Ikuti Berita Liga Inggris dan Sepak Bola Hanya di INDOSPORT.COM

133