Liga Indonesia

Selain Persib Bandung, PSSI Buat Pemkot Bandung Merugi Ratusan Juta

Jumat, 26 Oktober 2018 15:18 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Sanksi Komisi Disiplin (Komdis) yang melarang Persib Bandung bertanding di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), ternyata turut membuat pemerintah Kota Bandung rugi atas hal tersebut.

Hal ini diutarakan langsung oleh Kepala Dina Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Bandung, Dodi Ridwansyah.

Menurutnya, sejak sanksi yang diberikan PSSI ke Persib Bandung , Pemkot telah kehilangan pemasukan hingga mencapai angka Rp 360 juta dari empat pertandingan Liga 1 2018, kasta tertinggi sepak bola Indonesia yang terlewatkan.

"Udah empat kali pertandingan ga main di sini (GBLA) kita kehilangan kas masuk hingga Rp 360 juta," ucap Dodi Ridwansyah dilansir laman berita olahraga Antara.

Ia menambahkan, biaya operasional GBLA sejatinya berasal dari pertandingan-pertandingan Persib Bandung. Pasalnya, uang tiket, sewa, hingga pajak dalam satu pertandingan saja, bisa mencapai angka Rp 90 juta sekali Persib Bandung menggelar laga sepak bola.

6