Bola Internasional

Piala AFF 2018: Pelatih Timnas Singapura Sebut Indonesia sebagai Ancaman Besar

Jumat, 9 November 2018 12:13 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Arum Kusuma Dewi
© FOX Sports Asia
Fandi Ahmad besut Timnas Singapura di Piala AFF 2018. Copyright: © FOX Sports Asia
Fandi Ahmad besut Timnas Singapura di Piala AFF 2018.

INDOSPORT.COM – Pelatih Timnas Singapura, Fandi Ahmad, menyatakan bahwa Timnas Indonesia merupakan sebuah ancaman besar bagi klubnya di Piala AFF 2018, terlebih dengan keterampilan dan taktik yang Garuda Muda miliki.

Pada laga pekan pertama Grup B Piala AFF 2018 antara Singapura vs Indonesia pada Jumat (09/11/18) pukul 19.00 WIB nanti, Fandi telah mewaspadai strategi yang akan ‘diluncurkan’ dan mengatakan akan menyeimbangkan gaya permainan lawan.

Ia juga mewaspadai kecepatan dan kelincahan para penggawa Tim Garuda, dan menganggap Febri Hariyadi, sebagai pemain yang bisa mengancam The Lions.

© ESPN
Pemain Singapura, Adam Swandi. Copyright: ESPNPemain Singapura, Adam Swandi.

"Indonesia istimewa, berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang saya lihat, mereka sangat berbahaya dan mereka memiliki banyak pemain yang potensial," kata Fandi, disadur dari laman Channel News Asia.

"Jadi kita harus sadar, sebanyak kita ingin menyerang dan mencetak gol, kita harus melihat ke belakang juga. Tapi bukan berarti kita akan tinggal diam.”

"Indonesia sangat kuat tetapi kami telah mempelajari permainan mereka dan semoga kami dapat mencoba untuk memotong gerakan mereka. Mereka adalah penopang bola yang sangat bagus, secara teknis sangat kuat dan gerakan lincah yang kami irikan,” imbuhnya.

Fandi turut mengungkapkan bahwa Singapura tak banyak memiliki pemain yang bagus, maka mereka akan melakukan gaya permainan yang solid dan kompak dalam lapangan hijau.

"Kami ingin menjadi kuat dalam hal kerja sama tim, dedikasi dan disiplin. Kami tidak dapat menghentikan Indonesia dalam hal bagaimana mereka bermain, tetapi kami tahu apa yang harus kami lakukan. Dan menyiasatinya sebagai satu tim yang utuh.”

Singapura belum memenangkan pertandingan kompetitif sejak kemenangan 2-1 atas Kamboja tiga tahun lalu, tenggelam ke posisi ke-165 di peringkat dunia FIFA (per 25 Oktober). The Lions juga gagal melewati tahap grup dalam dua edisi terakhir .

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Seputar Piala AFF 2018 Hanya di INDOSPORT