Liga Indonesia

5 Ayah-Anak yang Berprofesi di Sepak Bola Indonesia

Senin, 12 November 2018 10:21 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Arum Kusuma Dewi
© INDOSPORT
Bejo Sugiantoro dan Rachmat Irianto Copyright: © INDOSPORT
Bejo Sugiantoro dan Rachmat Irianto

INDOSPORT.COM – Sepak bola Indonesia memiliki banyak talenta berbakat. Tidak jarang kemampuan mereka turun dari orang tuanya.

Kisah pesepak bola ayah-anak serupa Cesare Maldini dan Paolo Maldini tidak hanya terjadi di Italia. Indonesia juga memiliki cerita yang sama dengan mereka.

Beberapa di antara para pemain sepak bola Liga Indonesia, terutama Liga 1, saat ini ada yang menjadikan sang ayah sebagai panutan. Tidak jarang, mereka dianggap mewarisi kemampuan ayahnya.

Selain itu, ada pula yang mengikuti jejak sang ayah menjadi pelatih usai pensiun sebagai sepak bola. Hal itu menjadikan kisah ayah-anak benar-benar layaknya pepatah “buah jatuh tidak jauh dari pohonnya”.

Di Hari Ayah, 12 November hari ini, berikut INDOSPORT merangkum 5 ayah-anak yang berprofesi sebagai pemain sepak bola di Indonesia.

832