Bola Internasional

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Babak Grup Piala AFF 2018

Jumat, 16 November 2018 07:42 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Lanjar Wiratri
© Indosport.com
Bima Sakti resmi melatih Timnas Indonesia. Copyright: © Indosport.com
Bima Sakti resmi melatih Timnas Indonesia.

INDOSPORT. COM - Timnas Sepak Bola Indonesia saat ini tengah berjuang keras untuk bisa meraih prestasi gemilang di turnamen sepak bola level Asia Tenggara, Piala AFF 2018. Berikut jadwal pertandingan Timnas Indonesia di babak grup.

Timnas Indonesia sejauh ini telah memainkan dua pertandingan babak grup Piala AFF 2018. Dari dua pertandingan yang telah dimainkan, Timnas Indonesia berhasil mengumpulkan tiga poin, hasil sekali kalah, dan sekali menang.

Pada pertandingan pertama, Timnas Indonesia berjumpa Singapura di Stadion Nasional Singapura. Bertanding sebagai tim tamu, Timnas Indonesia takluk dari Singapura dengan skor 1-0.

Nasib berbeda didapat Timnas Indonesia pada laga kedua. Menjamu Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Timnas Indonesia menang dengan skor 3-1.

Setelah memainkan dua pertandingan itu, perjuangan Timnas Indonesia masih terus berlanjut. Setidaknya ada dua pertandingan fase grup lagi di kompetisi sepak bola se-Asia Tenggara ini yang harus dimainkan skuat asuhan Bima Sakti.

113