Bola Internasional

Melawan Filipina, Timnas Indonesia Dapat 2 Bantuan dari Timor Leste

Minggu, 18 November 2018 14:56 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT. COM - Timnas sepak bola Indonesia akan berhadapan dengan Filipina dalam laga terakhirnya di babak grup B kejuaraan sepak bola Piala AFF 2018.

Jelang laga melawan Filipina, Timnas sepak bola Indonesia ternyata mendapatkan bantuan dari Timnas Timor Leste.

Ya, menurut jadwal pertandingan yang ada, Timnas Indonesia bakal bertemu Filipina dalam laga terakhir Grup B Piala AFF 2018. Laga ini bakal digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada 25 November 2018 mendatang.

Laga ini jelas begitu krusial dan wajib sekali dimenangkan Timnas Indonesia. Pasalnya, laga melawan Filipina akan sangat menentukan nasib Timnas Indonesia di Piala AFF 2018.

Sedikit beruntung, menjelang pertempuran melawan Filipina, Timnas Indonesia mendapat bantuan dari Timor Leste.

Pasukan Timor Leste diketahui setidaknya telah memberikan dua kabar baik yang bisa dipakai Timnas Indonesia sebagai referensi untuk menundukan Filipina.

Kabar baik itu datang dari perjumpaan Timor Leste dengan Filipina di laga babak Grup B Piala AFF 2018 kemarin.

Perlawanan yang ditunjukan Timor Leste, memperlihatkan dua kelemahan Filipina yang mungkin dapat dieksploitasi skuat asuhan Bima Sakti.

1.3K