Liga Indonesia

Prediksi Liga 1 Indonesia : Bhayangkara FC vs Persipura Jayapura

Minggu, 18 November 2018 20:35 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT
Prediksi pertandingan Bhayangkara FC vs Persipura Jayapura Copyright: © INDOSPORT
Prediksi pertandingan Bhayangkara FC vs Persipura Jayapura

INDOSPORT.COM – Bhayangkara FC akan kedatangan tamu dari wilayah timur yaitu Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga 1 Indonesia pekan ke-31 yang akan berlangsung pada Senin (19/11/18) di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) pukul 18.30 WIB.

Kedua tim sama-sama sedang dalam tren positif. Pada pertandingan sebelumnya, Bhayangkara berhasil menang atas Madura United dengan skor 1-2. Sementara Persipura sukses menumbangkan Bali United di kandang dengan skor tipis 1-0.

Tetapi Bhayangkara yang bermain dihadapan pendukungnya sendiri akan lebih diunggulkan. Bhayangkara diprediksi akan menampilkan permainan terbaik dihadapan pendukungnya sendiri demi mengamankan posisi keempat klasemen Liga 1 Indonesia.

Persipura dating bukan tanpa bekal. Berbekal empat kemenangan kala bertemu Bhayangkara, Persipura diprediksi akn menjadi tembok penghalang yang sulit ditembus Bhayangkara untuk mengamankan posisi keempat di table klasemen.

Selain itu Boaz Salossa yang sebelumnya dikabarkan dalam kondisi yang tidak fit telah dipersiapkan oleh pelatih persipura, Osvaldo Lessa, untuk turun dalam laga ini. Persipura dikabarkan telah mendarat di Ibu Kota untuk berlatih jelang laga melawan Bhayangkara FC besok.

Pertandingan kali ini diprediksi akan berjalan dengan sengit. Kedua tim sama-sama bertekad memetik poin demi mengamankan posisi masing-masing. Tentu duel ketat akan tersaji dalam pertandingan yang akan berlangsung besok.

© INDOSPORT
Susunan Pemain dan Lima Laga Terakhir Bhayangkara FC vs Persipura Jayapura Copyright: INDOSPORT

Player to Watch :

Paulo Sergio

Penyerang asal Portugal, Paulo Sergio, sedang dalam performa terbaiknya. Pada pertandingan kontra Madura United, Paulo Sergio sukses mencatatkan namanya dipapan skor dengan dua golnya.

Selama berseragam Bhayangkara FC, Paulo Sergio memiliki catatan penampilan yang cukup impresif. Di musim 2018/19, Paulo Sergio telah mencatat sepuluh gol dan empat assist dalam 27 penampilannya bersama Bhayangkara FC.

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Marquee player Bhayangkara FC, Paulo Sergio coba lepas dari kawalan pemain Persija. Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTMarquee player Bhayangkara FC, Paulo Sergio coba lepas dari kawalan pemain Persija.

Tentu kehadiran Paulo Sergio yang sedang on fire dapat menjadi ancaman besar bagi lini pertahanan Persipura pada pertandingan besok.

Boaz Solossa

Dari kubu Persipura ada nama Boaz Solossa yang sebelumnya dikabarkan mengalami cedera pada pertandingan sebelumnya dan saat ini Boaz telah dinyatakan siap untuk turun dalam pertandingan besok.

Boaz yang sedang produktif sukses menjadi penentu kemenanan Persipura pada laga melawan Bali United dengan gol tunggalnya pada pertandingan kontra Bali United pekan lalu.

© eyesoccer.id
Kapten Persipura Jayapura Boaz Solossa. Copyright: eyesoccer.idKapten Persipura Jayapura Boaz Solossa.

Selain itu Boaz yang menjadi andalan Persipura dilini depan telah sukses mencatatkan sepuluh gol dan  empat assistnya dalam 24 pertandingannya di musim ini bersama Persipura.

Boaz diprediksi akan membuat lini pertahanan Bhayangkara kerepotan pada pertandingan besok.

Penulis: Daniel Ramos Putera

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT