Liga Indonesia

Kekuatan Bocor ke PSMS, Ini Komentar Mengejutkan Pelatih Persipura

Sabtu, 24 November 2018 06:31 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Persipura
PSM vs Persipura Copyright: © Persipura
PSM vs Persipura

INDOSPORT.COM - Persipura Jayapura bakal menjamu PSMS Medan di Stadion Mandala, Sabtu (24/11/18) siang ini. Pertandingan kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2018 tersebut akan menjadi ajang reuni tim mutiara hitam dengan pelatih PSMS, Peter Butler.

Semasa menukangi Persipura sejak awal kompetisi Liga 1 2018, pelatih asal Inggris itu telah mempromosikan Todd Rivaldo Ferre, Gunansar Mandowen, David Kevin Rumakiek dan juga sejumlah pemain muda lainnya ke dalam skuat Persipura senior.

"Dia punya strategi bagus sekali, tapi semua pertandingan berubah-ubah dan susah untuk diprediksi," ungkap Lessa kepada awak portal olahraga INDOSPORT, Jumat (23/11/18).

Meski Butler sudah memahami dan mengenal dengan baik gaya bermain Boaz Solossa dan kolega, namun arsitek Persipura saat ini, Osvaldo Lessa menegaskan jika faktor tersebut bukanlah sebuah masalah bagi timnya.

"Dia bisa tahu pemain punya kemampuan, dan dia kenal baik dengan pemain kita, tapi itu tidak akan mengganggu kita," tekannya.

Sebelumnya, Peter Butler telah mewanti-wanti anak asuhnya untuk mewaspadai kapten Persipura, Boaz Solossa. Dia juga menambahkan bahwa timnya harus fokus pada sisi mentalitas.

"Boaz dia pemain yang bahaya sekali. Main di Persipura mentalitas harus 100 persen, kalau tidak jadi masalah besar," ujar Butler.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 2018 dan berita olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

105