Liga Indonesia

PSSI Dinilai Tak Niat Bongkar Mafia Sepak Bola di Indonesia

Kamis, 29 November 2018 16:05 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Koordinator Save Our Soccer (SOS), Akmal Marhali, menilai Indonesia bisa bebas dari para mafia sepak bola. Namun, itu semua tergantung kemauan dari PSSI.

Acara Mata Najwa edisi "PSSI Bisa Apa", pada Rabu (18/11/18), menyita perhatian sebagian besar pecinta sepak bola Indonesia. Salah satunya adalah Akmal Marhali yang juga pengamat sepak bola.

Salah satu hal yang disoroti oleh Akmal adalah reaksi dari Exco PSSI, Gusti Randa, yang tak bisa menangani kasus pengaturan skor jika tak ada laporan.

Menurut Akmal, tak seharusnya PSSI bersikap seperti itu. Ia menilai seyogyanya PSSI pro-aktif setiap ada isu jika benar-benar ingin memberantas jaringan mafia dan memajukan sepak bola Indonesia.

"Harusnya PSSI responsif dengan isu semacam ini agar tidak hilang ditelan bumi dan merusak martabat kompetisi sepak bola nasioanl. Investigasi langsung bila ada indikasi, bukan minta minta disodorkan bukti," celoteh Akmal Marhali di kolom komentar akun Instagram @pengamatsepakbola.

"Panggil yang bersangkutan, mintai keterangan untuk diselidiki. Jawabannya hanya dua: klarifikasi dan pemulihan nama baik bila tidak terbukti. Kedua, usut sampai dalangnya bila benar terjadi."

"Masalahnya mau atau tidak PSSI-nya. Semudah itu jawabannya," tutup Akmal.

PSSI kini memang tengah mendapat sorotan. Tak hanya soal mafia sepak bola, prestasi Timnas Indonesia yang melempem di Piala AFF 2018 membuat publik mendesak adanya revolusi besar-besaran di tubuh PSSI.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

121