Liga Indonesia

Naiknya PSS Sleman Buat Defender Timnas Ragu Bertahan di Arema FC

Jumat, 21 Desember 2018 09:26 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Arum Kusuma Dewi
© IAN SETIAWAN/INDOSPORT.COM
Suasana latihan pemain Arema FC. Copyright: © IAN SETIAWAN/INDOSPORT.COM
Suasana latihan pemain Arema FC.

INDOSPORT.COM - Lini pertahanan Arema FC kini terancam keropos. Pasca pamitnya Purwaka Yudi, Arema tinggal menantikan kejelasan komitmen Bagas Adi Nugroho yang belum membubuhkan tanda tangan untuk perpanjangan kontraknya di kompetisi sepak bola Liga 1 musim depan.

Defender muda yang menjadi andalan Timnas Sepak Bola Indonesia itu pun sudah mengirimkan sinyal keraguan atas kelanjutan masa depannya di Arema FC.

Meski pada prinsipnya, baik Bagas maupun Purwaka merupakan dua nama yang masuk ke dalam proyeksi tim berlogo kepala singa menyongsong Liga 1 tahun depan.

"Seperti Purwaka, Bagas juga sempat pamitan (untuk pindah klub). Sehingga statusnya tetap menunggu meski sudah ada komitmen secara lisan," papar General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.

Iktikad baik itu memang ditunjukkan Bagas lantaran tidak mau meninggalkan klub yang juga membesarkan namanya itu begitu saja. Namun, niat untuk pamit itu sempat padam, setelah didekati secara persuasif oleh manajemen Arema FC.

"Ada bantuan motivasi dari kapten tim (Hamka Hamzah) juga. Ya semacam rayuan untuk meyakinkan dia berlanjut di Arema," sambungnya.