Liga Inggris

Jurgen Klopp Masih Percayai Peran Adam Lallana di Liverpool

Senin, 7 Januari 2019 21:41 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Abdurrahman Ranala
© GettyImages
Adam Lallana dijegal Andre Andre pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2017/18. Copyright: © GettyImages
Adam Lallana dijegal Andre Andre pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2017/18.

INDOSPORT.COM - Pelatih klub sepak bola Liverpool, Jurgen Klopp menegaskan bahwa pada musim ini, dirinya masih mengandalkan Adam Lallana di lini tengah The Reds.

Baru-baru ini, Liverpool dikabarkan akan segera ditinggalkan Adam Lallana. Dikutip dari Sky Sport, rumor kepergian Lallana disinyalir setelah dirinya tidak mendapatkan banyak jam bermain di Merseyside. 

Karier Lallana di Liverpool memang kurang berjalan mulus. Ia jarang mendapat jam bermain lantaran kerap mendapat cedera kambuhan.

Akibat cedera tersebut, pada musim lalu, Lallana hanya tampil 13 kali untuk Liverpool.

Kondisi ini membuat sang pemain susah menyesuaikan diri dengan ritme permainan timnya. Ia pun berusaha mencari klub lain agar dapat kembali bermain di skuat utama. 

Menanggapi rumor kepergian Lallana, Jurgen Klopp menyangkal dan menegaskan bahwa ia masih membutuhkan jasa Lallana.

"Sudah saya katakan berulang kali, Adam (Lallana) sebenarnya memiliki performa yang cukup luar biasa," ujar Klopp dikutip dari Tribal Football.

"Sayangnya, ketika sesi latihan, saya kembali dihadapkan dengan pikiran 'apakah ia layak saya mainkan?'"

"Jika Anda terlalu sering mengalami cedera, tentu fokus akan terpecah dan performa menjadi tidak maksimal. Itulah yang dialami Adam."

"Adam adalah pemain yang selalu ingin tampil. Ia bahkan bersedia bermain dalam empat pertandingan selama sehari. Dia memang pemain yang gigih dan kami belum akan melepasnya," imbuh Klopp.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT

45