Liga Inggris

Tinggalkan Premier League Inggris, Fabregas Jadi Salah 1 Legenda Assist

Selasa, 8 Januari 2019 15:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Getty Images
Fabregas ucap salam perpisahan kepada seluruh pendukung Chelsea Copyright: © Getty Images
Fabregas ucap salam perpisahan kepada seluruh pendukung Chelsea

INDOSPORT.COM – Cesc Fabregas memastikan diri sebagai salah satu legenda assists Premier League Inggris begitu ia angkat kaki meninggalkan klub sepak bola Chelsea untuk bergabung dengan AS Monaco.

Namanya menghuni tempat kedua di belakang legenda Manchester United, Ryan Giggs.

Fabregas melambaikan tangan di Stamford Bridge untuk menandai perpisahannya dengan Chelsea sesaat setelah pertandingan putaran tiga Piala FA melawan Nottingham Forest berakhir dengan kemenangan 2-0.

Meninggalkan Premier League Inggris, kasta tertinggi Liga Inggris, Fabregas mencatatkan dirinya sendiri sebagai salah satu pencetak assists terbanyak dalam sejarah kompetisi.

Menurut portal berita olahraga 90min, Fabregas mencatat 111 assists di sepanjang kariernya di Liga Inggris bersama Arsenal dan Chelsea. Namanya berada di belakang Ryan Giggs yang mengantongi 162 assists di sepanjang kariernya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by 90min (@90min_football) on

Di tempat ketiga dihuni oleh Wayne Rooney dengan 103 assists, disusul oleh Frank Lampard dengan 102, Dennis Bergkamp dengan 94 assists dan terakhir Steven Gerrard dengan 92 assists.

Fabregas merupakan pemain yang mencicipi kesuksesan di dua klub Liga Inggris, yakni bersama Arsenal dan Chelsea, sehingga sungguh tepat jika termasuk legenda dari kedua kubu.

Saat berkostum Arsenal, Cesc Fabregas telah mencatatkan 212 penampilan dan mencetak 35 gol, uniknya jumlah penampilan dan gol tersebut menjadi yang terbanyak selama karier sepak bolanya.

Bersama Chelsea hingga saat ini dirinya baru mencatatkan 138 penampilan dan menorehkan 15 gol, bahkan saat berbaju Barcelona Fabregas hanya mengoleksi 96 caps dan raihan 28 gol.

Berbagai koleksi telah ia raih bersama kedua klub, di antaranya empat gelar bersama Chelsea: Premier League: 2014/15, 2016/17, FA Cup: 2017/18, dan Piala Liga: 2014/15.

Sedangkan ketika berseragam Arsenal, dirinya meraih dua gelar FA Cup dan satu FA Community Shield, serta satu gelar runner-up UEFA Champions League 2005/06.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT