Liga Indonesia

Persib dan Persija Sudah Gaet 3 Pemain Asing, Siapa yang Termahal?

Kamis, 10 Januari 2019 08:52 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri
© INDOSPORT/Muhammad Fikri
Persib dan Persija Sudah Gaet 3 Pemain Asing, Siapa yang Termahal? Copyright: © INDOSPORT/Muhammad Fikri
Persib dan Persija Sudah Gaet 3 Pemain Asing, Siapa yang Termahal?

INDOSPORT.COM - Bursa transfer kompetisi sepak bola nasional Liga 1 2019 tengah panas-panasnya. dua klub rival abadi Indonesia yakni Persib dan Persija saat ini sudah menggaet masing-masing 3 (tiga) pemain asing lalu siapa yang termahal?

Persija Jakarta pada bursa transfer kali ini langsung bergegas mencari pemain incaran mereka, khususnya pemain asing. Karena Persija sebelumnya baru mengamankan dua pemain asing.

Marko Simic (Kroasia) dan Rohit Chand (Nepal) yang dipertahankan Persija sejak musim 2018. Lalu baru-baru ini Persija mendatangkan winger asal BrasilBruno Matos.

Dengan begitu kuota pemain asing Persija hanya menyisakan satu saja, yakni pemain non-Asia. Sebab tiga pemain yang direkrut adalah dua pemain non-Asia dan satu pemain Asia.

Sedangkan Persib Bandung pada bursa transfer kali ini, pergerakan mereka begitu sunyi. Bahkan Persib dapat dikatakan pasif memburu pemain baru setelah memastikan diri dilatih Miljan Radovic.

Persib baru mengumumkan pemain baru mereka pada Rabu (09/01/19) kemarin. Dimana manajemen memperkenalkan Srdan Lopicic (Montenegro) sebagai rekrutan pemain asing.

Sedangkan Ezechiel N'Douassel (Chad) dan Bojan Malisic (Serbia) dipertahankan Persib untuk menjadi bagian ketika mengarungi Liga 1 2019. Keduanya telah bermain sejak 2018 lalu.

Lantas baik Persib dan Persija telah mengamankan tiga pemain asing. Lalu kira-kira klub mana yang menjadi pembelian termahal usai digabungkan jumlahnya?