Liga Inggris

Cetak Gol, Marcus Rashford Kangkangi Rekor Cristiano Ronaldo di Manchester United

Senin, 14 Januari 2019 07:13 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© Talksport
Selebrasi Marcus Rashford dan rekan setim Manchester United usai cetak gol ke gawang Tottenham Hotpur Copyright: © Talksport
Selebrasi Marcus Rashford dan rekan setim Manchester United usai cetak gol ke gawang Tottenham Hotpur

INDOSPORT.COM – Marcus Rashford mencetak gol semata wayang untuk kemenangan 1-0 Tottenham Hotspur vs Manchester United dalam laga pekan ke-22 Premier League Inggris, di Wembley Stadium, Minggu (13/01/19). Menariknya, golnya tersebut membuatnya mengungguli catatan yang pernah ditorehkan Cristiano Ronaldo saat masih berseragam Setan Merah.

Stadion Wembley memanas dalam pertandingan malam itu. Pasukan besutan Ole Gunnar Solskjaer tampil lepas dengan beberapa peluang berbahaya berhasil dilancarkan ke gawang Spurs.

Di antara peluang tersebut, hanya tembakan gol dari Marcus Rashford yang berhasil membantu Manchester United unggul dari tim besutan Mauricio Pochettino sampai peluit pertandingan berakhir.

Statman Dave, analis sepak bola, melalui akun Twitter-nya mengungkapkan bahwa gol tersebut menambah koleksi gol Rahsford menjadi 40 gol dalam 149 pertandingan untuk Manchester United.

Pencapaian ini rupanya jauh lebih ketimbang mantan pemain Cristiano Ronaldo, di mana dalam jumlah pertandingan yang sama hanya mampu menceploskan 31 gol.

Lebih dari itu, berkat gol dari Rashford dan berhasil clean sheet di pertandingan versus Tottenham Hotspur, Paul Pogba dan kolega berhasil mencuri tiga poin tambahan.

Tambahan 3 poin ini membuat Manchester United menempel ketat Arsenal di peringkat kelima, di mana kedua tim sama-sama saat ini memperoleh poin 41 dari 22 pertandingan.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT