Liga Indonesia

4 Fakta Mencengangkan Godstime Ouseloka, Calon Pemain Naturalisasi PSSI

Rabu, 16 Januari 2019 16:52 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Induk sepak bola Indonesia, PSSI, sedang mengurus proses naturalisasi pemain asal Nigeria, Godstime Ouseloka Egwuatu atau biasa dipanggil Olisa.

Kabar proses naturalisasi tersebut diketahui melalui rilis Kemenpora saat Rapat pimpinan (Rapim) pembahasan persiapan Raker dengan Komisi X DPR RI pada Senin (14/01/19) di Ruang Rapat Lantai 10 Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta.

"Rapat ini untuk menyiapkan bahan-bahan sebelum kita rapat dengan DPR RI minggu ini tentang evaluasi penyelenggaraan Asian Games, Asian Para Games, serta rencana naturalisasi kewarganegaraan pemain sepak bola Egwuatu Godstime Ouseloka dari Nigeria," ujar Menpora Imam Nahrawi dikutip dari rilis yang diterima portal berita olahraga INDOSPORT.

Imam Nahrawi sempat mengutarakan pendapatnya soal proses naturalisasi yang akan dilakukan oleh PSSI. Ia berharap pemain tersebut masih produktif dan dapat berkontribusi untuk negara.

“Demikian pula untuk PSSI untuk memberikan pertimbangan jika ingin menaturalisasi pemain harus betul-betul masih produktif dan ujungnya untuk memperkuat Timnas Indonesia," tambahnya.

Nama Godstime Ouseloka memang terasa asing di kancah sepak bola Indonesia. Namun demikian, ia pernah berkiprah di Divisi Utama atau sekarang Liga 2 saat masih diperbolehkan menggunakan jasa pemain asing.

Berikut portal berita olahraga INDOSPORT merangkum 4 fakta mencengangkan Godstime Ouseloka.

770