Liga Indonesia

Disebut Ikut Pengaturan Skor, Begini Sikap Berkelas Kalteng Putra

Minggu, 27 Januari 2019 21:03 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Indosport.com
Kalteng Putra Siap Penuhi Panggilan Satgas. Copyright: © Indosport.com
Kalteng Putra Siap Penuhi Panggilan Satgas.

INDOSPORT.COM - Sikap koperatif ditunjukan klub sepak bola Indonesia, Kalteng Putra jelang berlangsungnya kompetisi Liga 1, di mana tim yang sempat terseret kasus pengaturan skor tersebut mengaku siap jika Satuan Khusus (Satgas) Anti Mafia Bola memanggil untuk dimintai keterangan.

Melansir dari laman berita Antara, Direktur Teknik Kalteng Putra, Apung Widadi menyatakan jika timnya akan siap jika sewaktu-waktu mendapat panggilan dari Satgas 

"Kami siap apabila sewaktu-waktu Satga Anti-Mafia Bola melakukan pemanggilan kepada kami, khususnya untuk memberi keterangan mengenai dugaan keterlibatan Kalteng Putra," ucap Apung Widadi.

Nama Kalteng Putra sendiri belakang menjadi tenar, setelah Vigit Waluyo yang menjadi tersangka pengaturan skor Liga Indonesia mengungkapkan jika dirinya pernah membantu beberapa tim Liga, dan salah satunya adalah Kalteng Putra.

"Dalam membantu memenangkan pertandingan kami hanya bermain saat home. Tidak pernah bermain away," ujar Vigit dalam konferensi pers pada Kamis (24/1/19) lalu.

Vigit mengaku jika ada tiga klub yang meminta bantuannya untuk bisa memenangkan pertandingan. "Klub yang dengan saya hanya PSMP Mojokerto Putra kemudian PSS Sleman dan Kalteng Putra," tambahnya.

Dibalik pencatutan nama Kalteng Putra yang dianggap terlibat pengaturan skor, tim berjuluk Laskar Isen Mulang tersebut masih sibuk dalam persiapan tim jelang tampil di Liga 1 musim depan.

Beberapa bintang baru tercatat berhasil didatangkan manajemen Kalteng Putra, yang terbaru adalah mantan penyerang Persib Bandung, Patrich Wanggai.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

73