Liga Spanyol

Bawa Sial, Debut Morata Bikin Atletico Madrid Telan Kekalahan Perdana

Senin, 4 Februari 2019 09:00 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Indra Citra Sena
© Sky Sports
Alvaro Morata diisukan ke Atletico Madrid. Copyright: © Sky Sports
Alvaro Morata diisukan ke Atletico Madrid.

INDOSPORT.COM - Pemain buangan Chelsea, Alvaro Morata membawa sial bagi klub barunya, Atletico Madrid, di laga debut kontra Real Betis, Minggu (3/2/19).

Morata dipinjam oleh Atletico setelah Chelsea mendatangkan Higuain. Dalam kesepakatan kontrak, ia dipinjam 18 bulan dari The Blues alias Si Biru (julukan Chelsea).

Morata langsung mencatat debut bareng Atletico saat bertandang ke markas Real Betis dalam pertandingan lanjutan La Liga Spanyol. Sayang, debut Morata tak berakhir manis dan bahkan bisa dibilang membawa sial bagi Los Rojiblancos alias Si Merah-Putih (julukan Atletico).

Meski bermain penuh selama 90 menit, pemain tim nasional Spanyol itu tak bisa berkontribusi untuk pasukan Diego Simeone.

Debut Morata berujung kekalahan pertama Atletico setelah melewati 19 pertandingan secara sempurna. Klubnya menyerah di kandang Real Betis dengan skor 0-1.

Gol semata wayang dalam pertandingan tersebut dicetak oleh Sergio Caneles via titik putih di menit ke-65.

Kekalahan ini membuat Atletico semakin tertinggal dari Barcelona yang kini masih kokoh berdiri di puncak klasemen sementara La Liga Spanyol.

Ikuti Terus Perkembangan Sepak Bola Liga Spanyol dan Berita Olahraga lainnya di INDOSPORT.COM