Liga Spanyol

Tak Dihormati Fans, Bale Disarankan Eks Rekan Setim Tinggalkan Real Madrid

Sabtu, 23 Februari 2019 14:53 WIB
Penulis: Daniel Ramos Putra | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© GettyImages
Gareth Bale tertunduk lesu dengan background para pemain Girona merayakan gol Copyright: © GettyImages
Gareth Bale tertunduk lesu dengan background para pemain Girona merayakan gol

INDOSPORT.COM - Mantan rekan setim Gareth Bale di Tottenham Hotspur, Dimitar Berbatov, turut berkomentar mengenai perlakuan kurang menyenangkan pendukung Real Madrid terhadap sang penyerang.

Seperti yang di lansir dari AS, Berbatov mengatakan bahwa Gareth Bale sudah memberikan penampilan cukup baik sepanjang berkarier di Real Madrid.

Akan tetapi, menurut Berbatov, Bale masih mendapat kritikan pedas dari para pendukung Real Madrid yang menilai penampilan pemain asal Wales itu kurang memuaskan.

"Sebagai pemain, jika Anda merasa tidak dihargai, Anda harus pergi," ungkap mantan penyerang Tottenham Hotspur dan Manchester United tersebut.

"Bale tampaknya disalahkan atas segala yang salah di Real Madrid. Itu tidak adil," kata Berbatov yang bersama Bale membela Tottenham pada 2007/08.

"Jika Anda melihat data penampilannya, 12 gol dari 30 penampilan musim ini, ia tetap menampilkan permainan terbaiknya. Namun, ia kerap disalahkan untuk beberapa alasan," kata Berbatov.

Saat ini, Bale memang dikabarkan tengah bermasalah dengan pendukung Real Madrid karena performanya yang kurang memuaskan.

Namun, tak hanya sampai situ, Bale juga dikabarkan mendapat kritikan dari penggawa Real Madrid lainnya karena membuat suasana ruang ganti menjadi buruk.

Menjelang bursa transfer musim panas 2019, Bale disebut-sebut akan angkat kaki dari Santiago Bernabeu. Sudah banyak tim-tim besar menanti tanda tangan pemain berusia 29 tahun tersebut.

Manchester United dan Chelsea dikabarkan menjadi dua tim terdepan yang sedang memburu tanda tangan Bale. Selain itu, Tottenham juga kini dirumorkan tengah berusaha membawa pulang Bale ke Tottenham.

Terus Ikuti Update Seputar Sepak Bola Internasional dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM