Bola Internasional

Liga Primer Atau Liga Champions? Ini Pilihan Bintang Manchester City

Senin, 4 Maret 2019 15:31 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© Twitter/@Official_garcia_
Para pemain Manchester City Ilkay Gundogan (kiri), Kevin De Bruyne (tengah), dan Gabriel Jesus (kanan) merayakan gol atas Burnley di Piala FA, Sabtu (26/01/19). Copyright: © Twitter/@Official_garcia_
Para pemain Manchester City Ilkay Gundogan (kiri), Kevin De Bruyne (tengah), dan Gabriel Jesus (kanan) merayakan gol atas Burnley di Piala FA, Sabtu (26/01/19).

INDOSPORT.COM- Maestro gelandang Manchester City Ilkay Gundogan telah mengungkapkan turnamen mana yang lebih penting baginya antara Liga Primer Inggris dan Liga Champions.

Pesepak bola asal Jerman berusia 28 tahun ini mengungkapkan bahwa menyabet kemenangan di Liga Champions adalah adalah tujuan utamanya.

Meski Man City hanya memiliki satu pesaing ketat yaitu Liverpool di Liga Primer Inggris dan masih berpeluang mempertahankan gelar juaranya tersebut, nyatanya Gundogan lebih tertarik memperjuangkan Liga Champions.

 “Bagi saya, Liga Champions adalah hal terbesar, untuk memenangkannya adalah hal terbesar yang dapat terjadi pada Anda sebagai pemain bola. Mungkin itu karena saya sudah kalah di final ketika masih di Dortmund, " ujar Gundogan yang dikutip dari berita sports, The Mirror.

Gundogan hampir memboyong gelar juara Liga Champions dengan klub Borussia Dortmund ke babak final pada 2013 silam.

Namun, mereka ditundukkan oleh klub sesama Bundesliga Jerman lainnya, Bayern Munchen. Gundogan berhasil menyumbangkan satu gol namun angka kemenangan tetap berada ditangan lawan 2-1.

"Jika Anda memenangkan Liga Champions dan mereka berbicara tentang Anda maka mereka menggunakan kata 'terbaik.' Jika Anda ingin menjadi yang terbaik di Eropa, Anda harus memenangkan Liga Champions, itu fakta,” tambah Gundogan.

Ikuti terus Berita Sepak Bola Internasional dan Berita Olahraga lainnya di INDOSPORT.COM

Penulis: Nissa Chairun