Liga Champions

Prediksi Pertandingan Liga Champions: Borussia Dortmund vs Tottenham Hotspur

Selasa, 5 Maret 2019 17:40 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© INDOSPORT
Borussia Dortmund vs Tottenham Copyright: © INDOSPORT
Borussia Dortmund vs Tottenham

INDOSPORT.COMMission impossible terjadi pada pertandingan leg 2 babak 16 besar Liga Champions 2018/19 antara Borussia Dortmund vs Tottenham Hotspur, Rabu (6/3/19), di Stadion Signal Iduna Park, pukul 03.00 WIB.

Kontra Tottenham Hotspur, Borussia Dortmund harus mengejar defisit tiga gol di hadapan suporternya sendiri. Mereka setidaknya bisa mengandalkan rekor tak terkalahkan di kandang pada ajang Liga Champions 2018/19 sebagai modal untuk meraih kemenangan.

Sesungguhnya, Borussia Dortmund sebenarnya sama kurang beruntungnya dengan Tottenham Hotspur di kompetisi liga domestik saat ini.

Dortmund hanya meraih satu kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhir di semua kompetisi. Sementara itu, Spurs sempat gagal meraih kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir melawan Arsenal, Chelsea, dan Burnley.

Pelatih Lucien Favre akan mencoba mengasah ketajaman Marco Reus dan Mario Gotze sebagai tumpuan serangan Dortmund. Kecepatan Jadon Sacho di sisi sayap akan menjadi ancaman yang tak terduga di lini kedua.

Di kubu tim tamu, Harry Kane siap memberikan mimpi buruk bagi tuan rumah. Spurs masih belum bisa diperkuat Dele Alli yang mengalami cedera.

© Rido/Indosport
Susunan Pemain dan Lima Laga Terakhir Borussia Dortmund vs Tottenham Hotspur Copyright: Rido/IndosportSusunan Pemain dan Lima Laga Terakhir Borussia Dortmund vs Tottenham Hotspur

Player to Watch:

Mario Gotze (Borussia Dortmund)

Mario Gotze biasa dimainkan sedikit berada di belakang striker. Ia bisa terkadang sedikit bermain turun untuk menjemput bola dan mengalirkannya ke lini depan.

Musim 2019 ini, Gotze baru mengemas empat gol dan lima assist di semua kompetisi. Meski jarang mencetak gol, ia bisa menjadi pemecah kebuntuan di situasi dead lock.

Harry Kane (Tottenham Hotspur)

Harry Kane merupakan top skor sementara Spurs di ajang Liga Champions 2018/19 dengan koleksi empat gol. Ia dipastikan tidak akan bekerja sendiri sebab striker Timnas Inggris ini akan ditopang Son Heung-min.

Catatan gol tandang Kane terbilang lumayan fantastis. Dia mengemas 10 gol dari total 16 gol yang telah ia ciptakan di Premier League Inggris 2018/19.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Champions dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM