Bola Internasional

Absen Bela Swedia, Bek Man United Justru Dapat Ancaman

Rabu, 27 Maret 2019 16:40 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Getty Image
Victor Lindelof saat bertanding bersama Timnas Swedia. Copyright: © Getty Image
Victor Lindelof saat bertanding bersama Timnas Swedia.

INDOSPORT.COM – Bek Manchester United, Victor Lindelof, tidak bisa mentolerir tindakan ancaman dan pelecehan yang diterimanya pasca mengundurkan diri dari Timnas Swedia untuk dua laga kualifikasi Piala Eropa 2020 pekan ini.

Pemain berusia 24 tahun itu memilih keluar dari skuat Swedia demi menemani istrinya Maja yang melahirkan putra pertama mereka akhir pekan lalu.

Banyak penggemar yang tidak senang dengan keputusan Lindelof dan mulai menebarkan ancaman. Meski begitu, Lindelof mencoba meredam amarahnya dan menyebut ancaman itu hal tergila yang dilakukan penggemar.

“Saya tidak begitu mengikuti banyaknya (kritik) namun fokus pada apa yang penting bagi saya dan saat ini hanyalah Maja. Semua orang penasaran apa alasan di balik keputusan saya (mundur dari Timnas). Yang tidak bisa saya pahami bagaimana orang tidak bisa menghargai alasan pribadi,” kata Lindelof dilansir Sport Mirror.

“Bagi saya, ini cukup menyakitkan sehingga Anda tidak bisa menghormati dan membiarkannya begitu saja. Tapi sebagai pemain bola, Anda harus berbagi semua yang terjadi dalam hidup Anda.”

Atas kejadian tersebut, FA Swedia langsung meminta polisi setempat untuk menyelidiki ancaman yang diterima Lindelof.

Tanpa kehadiran Lindelof, Swedia mampu tampil mengesankan. Swedia berhasil mengalahkan Rumania dengan skor 2-1 pada hari Minggu (24/03/19) dini hari WIB.

Sayangnya, pada laga Grup F selanjutnya hari Rabu (27/03/19), Swedia ditahan imbang di kandang Norwegia dengan skor akhir 3-3.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT