Liga Indonesia

4 Klub Liga 1 Pengguna Setia Pelatih Asing Sejak 3 Musim Terakhir

Sabtu, 4 Mei 2019 14:22 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Eli Suhaeli/INDOSPORT
4 klub Liga 1 pengguna setia pelatih asing sejak tiga musim terakhir, salah satunya Persija saat ini dilatih pelatih asal Bulgaria, Ivan Kolev Copyright: © Eli Suhaeli/INDOSPORT
4 klub Liga 1 pengguna setia pelatih asing sejak tiga musim terakhir, salah satunya Persija saat ini dilatih pelatih asal Bulgaria, Ivan Kolev

INDOSPORT.COM - Kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 mampu menghasilkan empat klub yang setia menggunakan jasa pelatih asing sejak tiga musim terakhir.

Seperti kita ketahui, Liga 1 kembali bergulir pada 2017 lalu dan berlanjut hingga musim 2019 sekarang. Liga 1 2019 sendiri akan kick-off 15 Mei 2019 mendatang.

Sejak awal Liga 1 dihelat kembali, pasca dihukum FIFA, beberapa klub langsung mencari pelatih dan pemain yang pas untuk bisa bersaing dan menjadi juara.

Pelatih dengan prestasi mumpuni pun ditunjuk untuk menangani salah satu klub Liga 1. Diharapkan prestasi di klub sebelumnya bisa menular di tim yang dinakhodai sekarang.

© Agil Mubarok/Indosport
Logo Klub Liga 1 2019 Copyright: Agil Mubarok/IndosportLogo Klub Liga 1 2019

Selama tiga musim terakhir sejumlah klub ada yang bongkar pasang pelatih. Entah bermain jelek hingga akhirnya didepak ditengah kompetisi atau hal lainnya.

Akan tetapi tak jarang klub-klub Liga 1 tetap mempercayakan jasa pelatih asing untuk menukangi tim tersebut supaya bisa kembali cemerlang.

Berikut ini deretan klub-klub Liga 1 yang setia menggunakan jasa pelatih asing selama tiga musim terakhir. Siapa saja kira-kira?

1. Persija Jakarta

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pelatih Persija Ivan Kolev saat latihan Persija Jakarta jelang leg kedua babak 8 besar Piala Indonesia lawan Bali United di Lapangan PS AU TNI Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (03/05/19). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTPelatih Persija Ivan Kolev saat latihan Persija Jakarta jelang leg kedua babak 8 besar Piala Indonesia lawan Bali United di Lapangan PS AU TNI Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (03/05/19). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

Klub pertama yang setia menggunakan jasa pelatih asing selama tiga musim belakangan ini di ajang Liga 1 adalah Persija Jakarta.

Manejemen Persija mempercayakan juru taktik asal Brasil Stefano Cugura Teco sejak 30 Desember 2016 lalu. Dibawah naungan Teco, Persija perlahan tampil menakutkan.

Puncaknya adalah Teco berhasil membawa Persija meraih tiga gelar juara Boost Sportsfix Super Cup, Piala Presiden, dan Liga 1 pada musim 2018.

Teco juga mampu mengantarkan Persija lolos dari fase grup Piala AFC 2018 lalu. Akan tetapi kalah di babak gugur oleh Home United dua kali dalam laga kandang-tandang.

Kini Teco tak memperpanjang masa bakti di Persija Jakarta. Manajemen Macan Kemayoran pun kini menunjuk Ivan Kolev (Bulgaria) untuk mengarungi Liga 1 2019.

2. Barito Putera

© Ian Setiawan/Indosport.com
Pelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago. Copyright: Ian Setiawan/Indosport.comPelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago.

Selanjutnya ada Barito Putera yang setia menggunakan jasa pelatih asing dalam tiga tahun terakhir di kompetisi sepak bola nasional Liga 1.

Barito Putera resmi menunjuk pelatih asing dari Brasil Jacksen F. Tiago yang dikontrak oleh manajemen Laskar Antasari selama tiga musim sejak 2017 hingga 2019.

Tandatangan tersebut dilakukan pada 2 Desember 2016 silam. Kini sisa kontrak Jacksen bersama Barito Putera tinggal di musim 2019 saja.

Sebelumnya pada Liga 1 2017, Barito Putera finis diurutan ke-7 dengan 53 poin. Lalu pada 2018, Laskar Antasari berakhir diposisi ke-9 dengan mendulang 47 angka.

3. Bhayangkara FC

© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pelatih anyar Bhayangkara FC, Alfredo Vera Copyright: Herry Ibrahim/INDOSPORTPelatih anyar Bhayangkara FC, Alfredo Vera

Berikutnya ada Bhayangkara FC yang juga menjadi tim pengguna jasa pelatih asing dalam tiga musim belakangan di Liga 1, setelah menunjuk Simon McMenemy (Skotlandia) pada 23 Desember 2016.

Bersama Simon, Bhayangkara FC sukses mendulang gelar juara Liga 1 2017 dengan mengoleksi 68 poin. Menang secara head to head dengan Bali United yang berada di posisi kedua.

Pada Liga 1 2018, Simon berhasil mengantarkan The Guardian finis diperingkat ketiga dengan mendulang 53 poin. Tertinggal 11 poin dari jawara Liga 1 2018, Persija.

Kini selepas Simon ditunjuk menjadi pelatih Timnas Indonesia, Bhayangkara FC mempercayakan juru skema Angel Alfredo Vera sebagai nakhoda baru di Liga 1 2019.

4. PSM Makassar

© Wira Wahyu Utama/Indosport.com
Pelatih anyar PSM Makassar, Darije Kalezic hadir langsung menyaksikan laga PSM kontra Kalteng Putra, Minggu, (03/02/19). Copyright: Wira Wahyu Utama/Indosport.comPelatih anyar PSM Makassar, Darije Kalezic hadir langsung menyaksikan laga PSM kontra Kalteng Putra, Minggu, (03/02/19).

Terakhir ada PSM Makassar yang juga menjadi tim yang setia menggunakan jasa pelatih asing dalam tiga musim terakhir di Liga 1.

Sejak Desember 2016, PSM menunjuk juru taktik asal Belanda Robert Rene Alberts. Ia dinilai sukses mencetak pemain muda menjadi berkualitas.

Saat Liga 1 2017, Robert membawa PSM duduk di posisi ketiga (65 poin). Lalu pada Liga 1 2018, Juku Eja sukses finis sebagai runner up dengan 61 poin.

Kini, setelah Rene Alberts tak memperpanjang kontraknya, PSM mempercayakan kursi kepelatihan kepada pelatih asal Bosnia and Herzegovina Darije Kalezic untuk Liga 1 2019.

Muhammad Zohri Buka-bukaan Usai Jadi Manusia Tercepat Indonesia

Terus Ikuti Update Liga 1 2019 dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.