Liga Indonesia

Dirumorkan Akan Borong Pemain PSM ke Persib, Robert Rene Alberts Berang

Selasa, 7 Mei 2019 12:11 WIB
Penulis: Arif Rahman, Alvin Syaptia Pratama | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih anyar Persib Bandung, Robert Rene Alberts sesuai diperkenalkan manajemen PT PBB di 1933 Dapur & Kopi, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat (03-05-2019). Foto: Arif Rahman/INDOSPORT Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih anyar Persib Bandung, Robert Rene Alberts sesuai diperkenalkan manajemen PT PBB di 1933 Dapur & Kopi, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat (03-05-2019). Foto: Arif Rahman/INDOSPORT

INDOSPORT.COM – Pelatih milik klub sepak bola Indonesia Persib Bandung, Robert Rene Alberts berang ketika ditanya awak media mengenai rencana sang pelatih memboyong mantan anak asuhnya di PSM Makassar usai memimpin latihan berdana skuat Maung Bandung di Lapangan Saraga ITB, Kota Bandung, Senin (06/05/19) sore.

Polemik ini pertama kali muncul usai Ferdinand Sinaga mengunggah postingan di media sosial Instagram pribadinya saat memberi ucapan selamat datang pada Rene Alberts ke Persib. Rekan setimnya Hasim Kipuw langsung memberi komentar seolah-olah The Dragons akan menyusul ke Bandung.

Namun hal itu langsung dibantah oleh Rene Alberts, menurut pelatih asal Belanda ini skuat yang dimilikinya sudah cukup untuk mengarungi Liga 1 2019 tanpa harus mengambil pemain yang telah memiliki kontrak dengan klub lain.

“Kamu percaya media sosial? Kalau saya tidak, Persib saat ini sudah memiliki pemain yang cukup,” ujar Robert Rene Alberts.

Saat ini komposisi pemain Persib memang sudah ideal dengan 29 pemain dari batas maksimal 30 pemain yang bisa didaftarkan ke operator liga dalam mengarungi musim kompetisi resmi.

Slot satu pemain tersisa yang nampaknya akan diisi oleh pemain asing baru mereka karena saat ini mereka tengah memiliki tiga pemain asing dan masih menyisakan satu slot. Nama Rene Mihelic menjadi pemain yang paling gencar dikabarkan akan segera merapat ke Bandung.

Selain dikabarkan merekrut pemain asing baru, Rene Alberts juga terus menunggu proses naturalisasi Fabiano Beltrame segera usai supaya bisa didaftarkan sebagai pemain lokal pada Liga 1 2019.

Seneng-seneng Bareng The Jakmania

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM