Liga Champions

Kontra Liverpool, 2 Bintang Muda Barcelona Tertimpa Musibah Dadakan

Selasa, 7 Mei 2019 11:25 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© Getty Images/Alex Caparros
Ousmane Dembele, bintang muda Barcelona Copyright: © Getty Images/Alex Caparros
Ousmane Dembele, bintang muda Barcelona

INDOSPORT.COM - Dua bintang muda Barcelona, yakni Ousmane Dembele dan Jean-Clair Todibo, dipastikan absen dalam laga leg kedua semifinal Liga Champions 2018/19 kontra Liverpool, Rabu (8/5/19) dini hari WIB.

Melansir situs resmi Barcelona, kedua pemain itu tidak akan bermain dalam laga yang berlangsung di Stadion Anfield tersebut lantaran masih berkutat dengan cedera dan harus menjalani proses pemulihan.

Dembele mengalami cedera hamstring saat Barcelona bertandang ke markas Celta Vigo akhir pekan lalu. Dia terpaksa ditarik keluar pada menit keenam dan tim besutan Ernesto Valverde akhirnya kalah 0-2 dalam pertandingan tersebut.

Sementara Todibo juga mengalami cedera di laga yang sama dan harus diganti pada babak kedua. Artinya, pemain berusia 19 tahun tersebut dan juga Dembele tak bisa ikut serta dalam laga sengit untuk memperebutkan tiket final Liga Champions 2018/19.

Meski demikian, Valverde masih bisa mengandalkan Arturo Vidal dan Philippe Coutinho untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh Dembele dan Todibo nantinya.

Sementara itu, The Reds (julukan Liverpool) juga sedang ditimpa musibah setelah dua pemain andalannya, yakni Mohamed Salah dan Roberto Firmino, dipastikan absen akibat terkapar cedera.

Di leg pertama, Lionel Messi dkk. berhasil mengungguli Liverpool dengan skor telak 3-0 dalam duel yang berlangsung di Stadion Camp Nou. Hasil ini membuat Barcelona kembali difavoritkan untuk menjuarai Liga Champions musim ini.

Seneng-seneng Bareng The Jakmania

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Champions dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT