Bursa Transfer

Banyak Diincar Klub Besar, Ibunda Matthijs de Ligt Bocorkan Negara Pelabuhan Sang Anak

Sabtu, 11 Mei 2019 00:09 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Juni Adi
© VI-Images/ Getty Images
Bek tengah sekaligus kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt diijinkan oleh Ibundanya hengkang ke tanah Spanyol Copyright: © VI-Images/ Getty Images
Bek tengah sekaligus kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt diijinkan oleh Ibundanya hengkang ke tanah Spanyol

INDOSPORT.COM - Bek sekaligus kapten Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt, santer diisukan akan menjadi buruan terhangat pada musim panas nanti. Beredarnya kabar ini membuat ibundanya angkat suara mengenai masa depannya.

Hal ini seperti dilansir oleh Football Espana bahwa sang ibunda, Vivian de Ligt, menyarankan sang anak untuk berlabuh ke negara Spanyol. 

Secara khusus, bahkan sang ibu memberitahu awak media bahwa Barcelona adalah klub yang tepat bagi anaknya untuk berkarier.

"Barcelona? Mereka adalah tim yang bagus," ungkap Viivian.

Namun, baginya yang terpenting adalah keinginan sang anak sendiri, mengingat Juventus juga mengincar tanda tangan pemain yang dibandrol hingga 75 juta Euro (sekitar Rp1,2 triliun) ini.

Selain itu, Bayern Munchen juga memonitori perkembangan anak muda berusia 19 tahun ini. Selain itu, ada juga nama Manchester United yang masuk dalam persaingan.

"Itu (soal transfer) harus dipikirkan baik-baik.Karena hal tersebut sangat penting," tambahnya.

De Ligt sendiri musim ini tampil menjanjikan karena berhasil membawa Ajax menembus semifinal Liga Champions 2018/19 usai menaklukan unggulan seperti Real Madrid dan Juventus.

Setelah resminya Frenkie de Jong ke Barcelona, bukan tidak mungkin de Ligt akan menyusul rekannya tersebut. Setidaknya itulah restu yang diberikan Ibundanya.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT