Liga Indonesia

Prediksi Pertandingan Liga 1 2019: PSS Sleman vs Arema FC

Selasa, 14 Mei 2019 18:50 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Eli Suhaeli/INDOSPORT
Prediksi PSS Sleman vs Arema FC Copyright: © Eli Suhaeli/INDOSPORT
Prediksi PSS Sleman vs Arema FC

INDOSPORT.COM - Prediksi pertandingan pembuka Liga 1 2019 antara PSS Sleman vs Arema FC tampaknya bakal berjalan begitu menegangkan, Rabu (15/05/19).

Laga PSS Sleman vs Arema FC berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, pukul 20.30 WIB. Duel ini mempertemukan tim promosi dan jawara Piala Presiden 2019.

PSS Sleman yang memiliki komposisi tim cukup untuk mengarungi Liga 1 2019, tak ingin menyia-nyiakan kesempatan untuk bisa mendulang poin perdana.

Di sisi lain Arema FC siap tancap gas untuk mendulang poin agar bisa berada di posisi puncak klasemen. Karena Arema FC tak mau gagal di pekan awal.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh INDOSPORT.com (@indosportdotcom) pada

Player to Watch

Kushedya Yudo (PSS Sleman)

© Ronald Seger/INDOSPORT
Pemain PSS Sleman, Kushedya Hari Yudo berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Borneo FC. Copyright: Ronald Seger/INDOSPORTPemain PSS Sleman, Kushedya Hari Yudo berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Borneo FC.

PSS Sleman diprediksi akan menurunkan striker garang mereka, yakni Kushedya Yudo untuk bisa mendobrak jantung pertahanan lawan. Kecepatan adalah kemampuan dari Yudo.

Sylvano Comvalius (Arema FC)

© sylvanocomvalius
Striker anyar Arema FC, Sylvano Comvalius Copyright: sylvanocomvaliusStriker anyar Arema FC, Sylvano Comvalius

Bertolak ke sisi seberang, Comvalius diprediksi bakal diturunkan sejak menit awal oleh Arema FC. Ia akan dituntut untuk menjadi predator ganas di area kotak penalti.

5 Laga Terakhir PSS Sleman:
Borneo FC 1-0 PSS Sleman (Kratingdaeng Piala Indonesia, 15/02/19).
PSS Sleman 0-0 Borneo FC (Kratingdaeng Piala Indonesia, 20/02/19).
PSS Sleman 0-2 Madura United (Piala Presiden, 05/03/19).
Borneo FC 0-2 PSS Sleman (Piala Presiden, 08/03/19).
PSS Sleman 0-2 Perseija Jakarta (Piala Presiden, 15/03/19).

5 Partai Terakhir Arema FC:
Bhayangkara FC 0-4 Arema FC (Piala Presiden, 30/03/19).
Arema FC 3-0 Kalteng Putra (Piala Presiden, 02/04/19).
Kalteng Putra 0-3 Kalteng Putra (Piala Presiden, 05/04/19).
Persebaya Surabaya 2-2 Arema FC (Piala Presiden, 09/04/19).
Arema FC 2-0 Persebaya Surabaya (Piala Presiden, 12/04/19).

Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
Arema FC 5-2 PSS Sleman (Uji coba, 21/02/16).

Rully Nere Pusing Ada Timnas Wanita Mendadak Hamil

Terus Ikuti Update Liga 1 2019 dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.