Liga Indonesia

Bintang Timnas Milik Persebaya Berhasrat Curi Poin Penuh di Kandang

Rabu, 29 Mei 2019 21:00 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Yohanes Ishak
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Irfan Jaya dalam jumpa pers usai laga. Fitra Herdian/INDOSPORT Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Irfan Jaya dalam jumpa pers usai laga. Fitra Herdian/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Bintang sepak bola Timnas Indonesia milik Persebaya Surabaya, Irfan Jaya mempunyai keinginan untuk mencuri tiga poin saat melawan PSIS Semarang pada Kamis (30/5/19) besok.

Keinginan Irfan itu diungkapkannya ketika konfrensi pers menjelang pertandingan pada Rabu (29/5/19).

Keinginan untuk mencuri poin penuh yang diungkapkan Irfan Jaya ini memang wajar. Pasalnya pada pertandingan Persebaya sebelumnya, dia beserta teman-temannya yang lain belum berhasil mencuri kemenangan itu.

Ya, dua pertandingan Liga 1 yang sudah mereka jalankan yakni melawan Bali United dan Kalteng Putra belum pernah Persebaya mengunci kemenangan.

Bajul Ijo hanya berhasil menahan imbang Kalteng Putra 1-1 sedangkan saat melawan Bali United kalah 1-2.

"Pertandingan besok kita harus bisa meraih kemenangan. Dua pertandingan yang sudah pernah kita lalui belum pernah menang, semoga di pertandingan besok keinginan kita untuk menang bisa terwujud," kata Irfan Jaya pada Rabu (29/05/19).

"Kami dan teman-teman yakin dan optimis bisa meraih hasil lebih baik lagi dari laga sebelumnya tidak ada kata lain. Kami harus menang," optimis Irfan Jaya.

Sementara itu dengan kepastian Irfan bisa bergabung dengan Persebaya membuat Djanur optimis timnya bisa tampil maksimal. Ya, Irfan Jaya dan dua pemain lainnya Ruben Sanadi, Hansamu Yama sebelumnya dipanggil Timnas Indonesia senior.

Mereka bakal melakukan pertandingan persahabatan melawan Vanuatu, tapi ketiganya bakal telat bergabung karena harus membela klubnya terlebih dahulu.