Bola Internasional

Ketimbang Otavio Dutra, 3 Bek Muda Ini Layak Bela Timnas Indonesia

Sabtu, 27 Juli 2019 14:12 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Isman Fadil
© @persebaya.id
3 bek muda yang layak bela Timnas Indonesia ketimbang Otavio Dutra di kualifikasi Piala Dunia 2022. Foto: @persebaya.id Copyright: © @persebaya.id
3 bek muda yang layak bela Timnas Indonesia ketimbang Otavio Dutra di kualifikasi Piala Dunia 2022. Foto: @persebaya.id

INDOSPORT.COM – Setelah tinggal selangkah lagi menyandang status Warga Negara Indonesia (WNI), Otavio Dutra berpeluang membela Timnas Indonesia di putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Tidak dapat dimungkiri, kehadiran Dutra dapat menambah kekuatan lini pertahanan Timnas Indonesia. Terlebih lagi, Simon McMenemy dan Otavio Dutra punya ikatan kuat semasa di Bhayangkara FC.

Kombinasi Simon dan Dutra berhasil membuahkan trofi juara Liga 1 2017. Keberadaan bek kelahiran Brasil itu tentu akan semakin melanggengkan skema permainan Simon di Timnas Indonesia.

Kehadiran Dutra memberikan opsi, meski bukan berarti menjadi pilihan inti. Usianya telah menginjak 35 tahun dan performanya tidak sebaik dua musim lalu saat mengemas 6 gol bersama Bhayangkara FC.

Alih-alih memanggil Dutra, Simon McMenemy bisa mencoba bek-bek muda yang sedang tampil on fire bersama klubnya di kompetisi Shopee Liga 1 2019.

Berikut portal berita olahraga INDOSPORT.com menghadirkan 3 bek muda yang layak membela Timnas Indonesia di putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2022 ketimbang Otavio Dutra.