Bursa Transfer

Jadi Alternatif Romelu Lukaku, Keputusan Edinson Cavani Ini Bikin Inter Milan Sakit Hati

Kamis, 1 Agustus 2019 18:52 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Getty Images
Pemain Paris Saint-Germain, Edinson Cavani, kabarnya menolak tawaran dari Inter Milan yang ingin merekrutnya ke Giuseppe Meazza. Copyright: © Getty Images
Pemain Paris Saint-Germain, Edinson Cavani, kabarnya menolak tawaran dari Inter Milan yang ingin merekrutnya ke Giuseppe Meazza.

INDOSPORT.COM - Pemain Paris Saint-Germain, Edinson Cavani, kabarnya menolak tawaran dari Inter Milan yang ingin merekrutnya ke Giuseppe Meazza pada bursa transfer musim panas 2019.

Cavani memang sudah digadang-gadang bisa menjadi sosok yang ideal bagi Inter Milan sebagai alternatif pemain Manchester United, Romelu Lukaku, yang saat ini makin dekat untuk bergabung ke klub sepak bola Serie A Italia, Juventus.

Sebelumnya, Nerazzurri memang kewalahan untuk bisa mendatangkan striker asal Belgia tersebut. Karena, semua penawaran yang mereka ajukan masih di bawah permintaan Manchester United, yaitu 83 juta euro atau sekitar Rp1,2 triliun.

Hal ini tentu membuat klub yang bertempat di Giuseppe Meazza itu harus secepatnya mencari pemain lain untuk berjaga-jaga, karena bisa saja mereka memang gagal mendapatkan Lukaku. Pemain pengganti itu adalah Edinson Cavani dari PSG.

Dilansir dari laman berita sepak bola Football Italia, Cavani yang selama ini diharapkan bisa mengenakan jersey Inter Milan musim 2019/20, justru kabarnya telah memutuskan untuk tetap tinggal di klub Ligue 1 Prancis itu.

Meskipun pihak PSG sudah menyerahkan keputusan di tangan striker Uruguay berusia 32 tahun itu, ternyata Edinson Cavani masih ingin bermain di PSG, setidaknya sampai kontraknya berakhir pada 2020 mendatang.

Dengan situasi ini, harapan Nerazzurri tinggal di tangan AS Roma. Pasalnya, mereka juga mengincar Edin Dzeko dari klub ibu kota Italia tersebut.

Namun, proses perekrutan striker asal Bosnia itu juga tak kunjung rampung. Alasannya, Giallorossi masih belum menemukan pengganti yang tepat untuk Edin Dzeko.