In-depth

3 Pelatih Lokal Menganggur yang Bisa Dilirik Persebaya Gantikan Djanur

Selasa, 13 Agustus 2019 15:13 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Isman Fadil
© Media Persebaya
Djajang Nurdjaman, mantan pelatih Persebaya Surabaya Copyright: © Media Persebaya
Djajang Nurdjaman, mantan pelatih Persebaya Surabaya

INDOSPORT.COM – Klub sepak bola Indonesia, Persebaya Surabaya, tengah mencari pelatih baru usai memutuskan untuk memecat Djajang Nurjaman.

Djajang Nurjaman didepak dari kursi pelatih usai Persebaya Surabaya bermain imbang 2-2 melawan Madura United, Sabtu (10/08/19), di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada lanjutan Shopee Liga 1 2019.

Manajer Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi, mengatakan pihaknya masih mencari sosok pelatih baru yang sesuai dengan kriteria manajemen.

"Yang jelas lisensinya harus A AFC karena sesuai regulasi. Lebih lanjutnya kami punya penilaian mengenai kriteria level untuk pelatih baru," papar Candra, Senin (12/08/19).

Candra tidak menutup kemungkinan bakal merekrut pelatih lokal atau asing. Ia membeberkan calon pelatih baru nantinya harus mengenal kultur sepak bola Indonesia dan Persebaya Surabaya.

Pelatih lokal dapat menjadi pertimbangan bagi Persebaya Surabaya untuk menghabiskan sisa kompetisi Liga 1 2019. Mendatangkan pelatih asing yang belum mengenal sepak bola Indonesia akan berisiko mengingat waktu yang mepet dalam hal adaptasi dan persiapan.

Sejauh ini masih ada pelatih-pelatih lokal menganggur yang belum memiliki klub dan berpotensi direkrut Persebaya Surabaya menggantikan Djajang.

Maka dari itu, berikut portal berita olahraga INDOSPORT menghadirkan 3 pelatih lokal menganggur yang bisa dilirik Persebaya Surabaya.