Bursa Transfer

Tinggalkan Arsenal, Henrikh Mkhitaryan Tiba di AS Roma

Senin, 2 September 2019 19:13 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Yohanes Ishak
© INDOSPORT
Mkhitaryan tinggalkan Arsenal dan tiba di AS Roma. Copyright: © INDOSPORT
Mkhitaryan tinggalkan Arsenal dan tiba di AS Roma.

INDOSPORT.COM - Gelandang asal Armenia, Henrikh Mkhitaryan dikabarkan telah meninggalkan Arsenal dan saat ini sudah tiba di AS Roma.

Geliat transfer AS Roma mendekati penutupan bursa transfer musim panas 2019 masih sangat sibuk. Il Giallorossi baru saja mendapatkan eks AC Milan, Nikola Kalinic.

Bahkan sebelumnya, AS Roma berhasil meminjam bek Manchester United, Chris Smalling. Belum merasa puas, tim Serigala Ibukota ini kemudian mengincat Mkhitaryan.

Dari laporan jurnalis Italia, Henrikh Mkhitaryan sudah tiba di AS Roma. Ia lalu dijadwalkan akan menjalani tes medis bersama tim yang diasuh oleh Paulo Fonseca.

AS Roma sendiri dikabarkan meminjam eks pemain Borussia Dortmund itu selama satu tahun dengan opsi pembelian di akhir musim nanti.

Di sisi lain, Arsenal melepaskan Mkhitaryan karena sudah tak menjadi andalan Unai Emery. Seperti yang diketahui, posisi Mkhitaryan di skuat Meriam London tergusur oleh Nicolas Pepe dan Dani Ceballos.

Henrikh Mkhitaryan bergabung dengan Arsenal pada Januari 2018 lalu. Bersama Meriam London, pemain sepak bola berusia 30 tahun ini sudah mencatatkan 59 penampilan di semua kompetisi dengan mencetak sembilan gol dan 13 assists.