Bola Internasional

Ucapan Legenda Timnas Jerman Ini Bisa Bikin Liverpool Sakit Hati, Ada Apa?

Selasa, 17 September 2019 15:54 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Getty Images
Michael Ballack buka suara soal peluang bintang RB Leipzig, Timo Werner, merapat ke Liverpool. Copyright: © Getty Images
Michael Ballack buka suara soal peluang bintang RB Leipzig, Timo Werner, merapat ke Liverpool.

INDOSPORT.COM - Eks pemain sepak bola Bayern Munchen dan Timnas Jerman, Michael Ballack, memberi komentar yang bisa membuat kubu Liverpool kecewa, terkait pemain RB Leipzig, Timo Werner.

Pada bursa transfer musim panas 2019, Liverpool memang pernah menaruh minat kepada Werner. Rencana tersebut muncul setelah The Reds merasa kesulitan mendapatkan Luka Jovic yang justru gabung Real Madrid.

Namun ternyata, mereka juga gagal mendapatkan Werner sampai bursa transfer musim panas 2019 tutup pada 2 September yang lalu. Meski demikian, Liverpool akan kembali membidik pemain tersebut pada bursa transfer Januari 2020.

Akan tetapi, seperti dilansir dari laman portal berita sepak bola Caught Offside, eks gelandang Bayern Munchen, dan Timnas Jerman, Michael Ballack, justru melontarkan perkataan terkait Timo Werner yang bisa kecewakan Liverpool.

"Dia (Werner) telah mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pihak RB Leipzig dengan bersedia memperpanjang kontraknya. Namun saya pikir, dia akan memikirkan bergabung dengan Bayern tahun depan," ujar sosok yang sekarang telah berusia 42 tahun itu.

Liverpool yang saat ini sedang mengincar Timo Werner pun harus pasang ancang-ancang jika nanti ditolak. Meski demikian, mereka masih punya kesempatan, lantaran penentu transfer seorang pemain ada pada pihak klub dan sang pemain itu sendiri. 

Timo Werner adalah striker asal Jerman yang telah memperkuat RB Leipzig sejak 2016 yang lalu. Bersama klub sepak bola Bundesliga Jerman tersebut, ia telah mencetak 66 gol dan menyumbang 28 assist dari total 119 pertandingan yang dijalaninya di semua kompetisi.