Bola Internasional

Gagal Total, Nasib Pelatih Timnas Malaysia U-16 Tetap Aman

Sabtu, 28 September 2019 15:01 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Nugrahenny Putri Untari
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Nasib P. Maniam di kursi pelatih Timnas Malaysia U-16 dipastikan tetap aman, setelah gagal di ajang Piala Asia. Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) cukup puas dengan racikan pelatih 50 tahun itu.

P. Maniam ramai dibicarakan oleh penggemar Negeri Jiran karena kegagalan Timnas Malaysia di Kualifikasi Piala Asia U-16 2020. Tim Harimau Muda finis di posisi ketiga Grup J, di bawah Jepang dan Laos.

Bahkan, Malaysia menelan kekalahan saat bersua 'tim lemah', Laos. Daniel Edzuan dan kolega tumbang dengan skor tipis 0-1 lewat gol semata wayang Lavi Somthongkham.

Namun, kegagalan Malaysia di Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 tidak membuat Maniam Pachaiappan tertendang. FAM masih memberikan kepercayaan kepada mantan striker Timnas Harimau Malaya itu.

"Pelatih telah melakukan pekerjaan yang bagus dan bagi saya, (Maniam) dan tim manajemen telah melakukannya dengan sangat baik," kata wakil presiden FAM, Datuk Seri Subahan Kamal, dikutip dari Utusan Online.

"Ini bukan hanya tentang menang, ini tentang membangun tim pemuda yang kuat," imbuhnya lagi.

Indonesia menjadi satu-satunya negara asal Asia Tenggara yang berhasil melaju ke putaran final Piala Asia U-16 2020. Anak asuh Bima Sakti itu lolos dengan status runner-up terbaik.