Liga Indonesia

Badak Lampung Hadapi Semen Padang, Milan Bingung

Sabtu, 5 Oktober 2019 13:47 WIB
Penulis: Ridi Fadhilah Khan | Editor: Lanjar Wiratri
© badaklampungfc
Milan Petrovic tengah diskusi dalam sesi latihan. Copyright: © badaklampungfc
Milan Petrovic tengah diskusi dalam sesi latihan.

INDOSPORT.COM- Jelang berhadapan dengan Semen Padang, Sabtu (05/10/19), pelatih Perseru Badak Lampung, Milan Petrovic, kagum dengan juru taktik teranyar Kabau Sirah, Eduardo Almeida.

Dikutip dari situs resmi Semen Padang, Milan tak menampik bahwa permainan Irsyad Maulana cs di bawah tangan dingin Almeida berbeda 180 derajat dengan sebelum-sebelumnya.

Hal tersebut pun menjadi salah satu yang diwaspadai oleh pelatih asal Slovenia ini. Terlebih dalam tiga laga terakhirnya, Semen Padang sukses mencatatkan hasil positif.

"Ya, penampilan menawan Semen Padang pada tiga laga terakhir tentu tidak terlepas dari kehadiran pelatih baru mereka Eduardo Almeida," ujar Milan Petrovic,

"Kita tahu Almeida merubah gaya permainan Semen Padang. Yang pasti Semen Padang jadi lebih efektif dalam bermain," tambahnya seperti yang dilansir dari situs Semen Padang.

Milan sendiri tak menutupi saat ini masih mencari kelemahan dari formasi Almeida. Ia tak ingin laga mengakhiri laga dengan kehilangan poin. Targetnya ialah poin penuh karena bermain di kandang.

"Sudah pasti saya harus kerja keras bagaimana caranya bisa mengalahkan strategi Almeida."

"Kita ingin memenangkan semua laga kandang. Ya, lawan Semen Padang sudah tentu wajib tiga poin," lanjutnya.

Bertanding di Stadion Sumpah Pemuda. Kedua tim diyakini akan tampil habis-habisan. Khususnya untuk Semen Padang yang ingin segera keluar dari zona degradasi Shopee Liga 1 2019. Begitu pula dengan Badak Lampung yang saat ini masih bertengger di peringkat ke-12.