Liga Inggris

Man United Makin Terpuruk di Liga Inggris, Kiper Legendaris Ini Beri Respons Brilian

Senin, 7 Oktober 2019 21:32 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Yohanes Ishak
© Mirror.
Kiper legendaris Manchester United, Peter Schmeichel, turut menanggapi keterpurukan mantan klubnya itu di Liga Inggris setelah dikalahkan Newcastle. Copyright: © Mirror.
Kiper legendaris Manchester United, Peter Schmeichel, turut menanggapi keterpurukan mantan klubnya itu di Liga Inggris setelah dikalahkan Newcastle.

INDOSPORT.COM - Penjaga gawang legendaris Manchester United, Peter Schmeichel, turut menanggapi keterpurukan mantan klubnya itu di Liga Inggris 2019-2020 setelah dikalahkan Newcastle United.

Pada pekan ke-8 Liga Inggris, tepatnya Minggu (06/10/19), Manchester United memang menghadapi Newcastle United di St. James' Park. Dalam pertandingan tersebut, klub Setan Merah harus pulang dengan tangan hampa setelah dikalahkan tim tuan rumah dengan skor 0-1.

Hasil buruk tersebut membuat Manchester United harus puas menempati peringkat 12 Liga Inggris musim ini dengan dua kali menang, tiga kali imbang, dan tiga kali kalah. Mereka hanya menorehkan sembilan poin, terpaut 15 poin dari pemuncak klasemen, Liverpool.

Bahkan, skuat asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu masih terpaut lima poin dari Leicester City di peringkat empat (zona terakhir Liga Champions). Jika mereka tidak mampu untuk memperbaiki diri, besar kemungkinan Manchester United akan kembali gagal untuk berlaga di Liga Champions musim depan.

Meski demikian, seperti dilansir dari laman portal berita olahraga Sportsmole, mantan penjaga gawang Manchester United dan Manchester City, Peter Schmeichel, memberikan pembelaannya. Namun, pembelaan tersebut tidak ia tujukan kepada pihak klub, melainkan kepada para pendukung mereka.

"Sebelum kita semua hilang kesabaran dan mulai mengkritisi Manchester United tentang keterpurukan mereka saat ini, kita sebaiknya kembali mengingat tentang berapa lama waktu yang dibutuhkan oleh Sir Alex Ferguson untuk memberikan kejayaan bagi klub ini. Kesuksesan Manchester United butuh waktu," ujar Schmeichel.

Ucapan singkat dari sosok berusia 55 tahun tersebut bukan tanpa alasan. Perlu diketahui, Sir Alex pertama kali melatih Manchester United pada 1986. Namun, ia baru mampu memberikan gelar juara pada klub di 1989/90, dimana mereka menjuarai Piala FA. Untuk juara Liga Inggris sendiri, mereka baru mendapatkannya pada 1992/93 berdasar situs Wikipedia.

Dilihat dari data tersebut, Ferguson membutuhkan waktu sekitar tiga tahun untuk memberikan gelar juara Piala FA bagi Setan Merah dan sekitar enam tahun untuk menjuarai Liga Inggris. Sementara itu, Solskjaer sendiri baru menjabat sebagai pelatih Manchester United dari 2018 yang lalu.

Dengan ini, kemungkinan besar memang Ole Gunnar Solskjaer masih membutuhkan waktu untuk bisa mengembalikan kejayaan klub sepak bola Liga Inggris tersebut. Jika musim ini mereka kembali gagal juara atau gagal finis di empat besar, bisa jadi mereka mampu melakukannya di musim depan atau di musim depannya lagi.