Liga Indonesia

Resmi, Klub Liga Champions Ajukan Surat Penawaran untuk Spasojevic

Senin, 14 Oktober 2019 17:37 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Buriram United dikabarkan telah resmi mengajukan surat peminjaman Ilija Spasojevic kepada Bali United. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Buriram United dikabarkan telah resmi mengajukan surat peminjaman Ilija Spasojevic kepada Bali United.

INDOSPORT.COMBuriram United dikabarkan telah resmi mengajukan surat peminjaman Ilija Spasojevic kepada Bali United. Klub kasta tertinggi Liga Thailand itu memang berminat memboyong striker berpaspor Indonesia tersebut.

Kabar ini diunggah oleh akun Bali Football pada Senin (14/10/19). Namun, akun tersebut menyatakan bahwa Yabes Tanuri selaku CEO Bali United belum membuat keputusan apa pun. Pihaknya saat ini merasa masih membutuhkan tenaga Spasojevic.

Spasojevic menarik minat Buriram United karena performa apiknya di Shopee Liga 1 2019. Pemain kelahiran Montenegro itu mencetak 10 gol dalam 20 penampilan. Spasojevic bahkan selalu bermain dalam setiap laga Serdau Tridatu musim ini.

Di sisi lain, Buriram United belum menemui ketajamannya setelah menjual Diogo Luis Santo ke Johor Darul Ta’zim (JDT) pada Januari 2019. Meski masih berada di puncak klasemen sementara Liga Thailand, mereka dinilai belum puas dengan strikernya saat ini.

The Thunder Castles sendiri baru saja melepas striker Pedro Junior dan Modibo Maiga pada paruh musim 2019. Selain itu, kehadiran Nacer Barazite (eks Arsenal) juga baru mendatangkan empat gol untuk Buriram United.

Ketajaman Buriram kini bergantung kepada striker lokal, Supachok Sarachat dan Suphanat Mueanta. Keduanya telah mencetak delapan gol. Adapun pencetak gol terbanyak berikutnya ialah Andres Tunez, bek tengah asal Venezuela, yang mencetak enam gol.

Hal tersebut tentu cukup mengkhawatirkan jika melihat status Buriram United sebagai peserta Liga Champions Asia 2019. Mereka berpeluang kembali lolos ke kompetisi tersebut jika menjuarai Liga Thailand musim ini.

Sebelumnya, Ilija Spasojevic sendiri menyatakan akan terlebih dahulu fokus menyelesaikan Shopee Liga 1 dan membawa Bali United juara. Pemain berusia 32 tahun itu sendiri belum bisa memastikan apa pun terkait masa depannya.