Liga Indonesia

Rating Timnas Indonesia Usai Dikalahkan Malaysia Menurut Pelatih Berlisensi AFC Pro

Rabu, 20 November 2019 11:14 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Allsport Co./Getty Images
Usai Timnas Indonesia kalah dari Malaysia di Kualifikasi Piala Dunia 2022, ini rating mereka menurut asisten pelatih Yeyen Tumena. Copyright: © Allsport Co./Getty Images
Usai Timnas Indonesia kalah dari Malaysia di Kualifikasi Piala Dunia 2022, ini rating mereka menurut asisten pelatih Yeyen Tumena.

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia menelan kekalahan 0-2 dari Malaysia di laga kelima Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa (19/11/19) di Stadion Bukit Jalil. Dua gol Sawafi Rasid di menit ke-30 dan 73, semakin membenamkan skuat Garuda di dasar klasemen Grup G.

Usai laga, asisten pelatih Timnas Indonesia, Yeyen Tumena, menilai permainan anak asuhnya tidak terlalu buruk. Ada beberapa peluang emas seperti dari aksi Febri Hariyadi di babak pertama hingga penalti Osas Saha, namun tak mampu dikonversi menjadi gol. 

"Saat ini (lawan Malaysia) kami punya banyak kesempatan, ada penalti tapi tak bisa maksimalkan. Dan saya pikir penampilan kami nilainya 6.5," katanya.

Kekalahan dari Malaysia merupakan yang kelima secara beruntun yang diterima Indonesia di babak Kualifikasi Piala Dunia 2020 Grup G. Tak hanya itu, hasil minor kemarin malam juga menunjukkan keperkasaan Malaysia dalam dua pertemuan terakhir, setelah sebelumnya menang 3-2 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Menurut Yeyen Tumena, dua gol yang bersarang di gawang Muhammad Ridho disebabkan kesalahan pemain Indonesia. Namun, hal itu tidak bisa dikambinghitamkan, lantaran para pemain telah bekerja keras sepanjang laga.

"Faktor pertama dalam laga di level internasional, kita tidak bisa hilang satu peluang untuk bikin gol, lalu orang bisa membuat gol dari kesalahan kita. Dua gol yang diciptakan Malaysia adalah hadiah dari pemain kita," ucap pelatih berlisensi AFC Pro itu.